Sukses


Prediksi AS Roma Vs Inter Milan: Sama-sama Ingin Jaga Momentum

Bola.com, Jakarta - AS Roma akan menjamu peringkat kedua, Inter Milan, pada pekan ke-34 Serie A 2019-2020, di Stadion Olimpico, Senin (20/7/2020) dini hari WIB. Kedua tim sama-sama memiliki momentum yang cukup meyakinkan.

AS Roma selalu menang dalam tiga laga terakhirnya. Terkini, Roma menang 2-1 menjamu Hellas Verona lewat penalti Jordan Veretout dan gol Edin Dzeko.

Sementara itu, Inter Milan baru mencatatkan dua kemenangan beruntun di liga. Setelah menang 3-1 saat menjamu Torino, Inter Milan menghabisi tuan rumah SPAL 4-0. Alexis Sanchez tampil impresif, menyumbang satu gol dan satu assist kontra SPAL.

Terkait posisi di klasemen sementara, Inter mengantongi 71 poin dari 33 laga. Nerazzurri tertinggal enam poin di belakang Juventus, dengan lima laga tersisa. Peluang mengejar sang pemimpin klasemen belum tertutup rapat.

Di lain pihak, Roma, yang menghuni posisi kelima, tak punya kans bagus menembus empat besar. Dengan 57 poin sejauh ini, Roma masih tertinggal 12 poin dari sang rival sekota Lazio di peringkat 4.

Namun, itu bukan berarti Roma bakal begitu saja membiarkan Inter Milan pulang membawa poin maksimal. Terlebih lagi, jika melihat beberapa pertemuan terakhir mereka, duel ini sepertinya bakal berkesudahan sama kuat.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Perkiraan Susunan Pemain   

AS Roma

Formasi: 3-4-2-1

Pau Lopez; Mancini, Ibanez, Kolarov; Zappacosta, Veretout, Diawara, Spinazzola; Pellegrini, Mkhitaryan; Dzeko.

Pelatih: Paulo Fonseca.

Info skuad: Santon (cedera), Smalling (cedera), Mirante (meragukan), Fazio (meragukan).

Inter Milan

Formasi: 3-4-1-2

Handanovic; Skriniar, de Vrij, Bastoni; Moses, Brozovic, Gagliardinim Biraghi; Eriksen; Alexis Sanchez, Lautaro Martinez.

Pelatih: Antonio Conte.

Info skuad: Sensi (cedera), Vecino (cedera), Barella (cedera).

 

3 dari 4 halaman

Head-to-Head dan Performa   

Head-to-Head (Serie A)

Pertemuan: 173

AS Roma menang: 49

Gol AS Roma: 222

Imbang: 52

Inter Milan menang: 72

Gol Inter Milan: 277

5 Pertemuan Terakhir

7/12/2019 Inter Milan 0-0 AS Roma (Serie A)

21/4/2019 Inter Milan 1-1 AS Roma (Serie A)

3/12/2018 AS Roma 2-2 Inter Milan (Serie A)

22/1/2018 Inter Milan 1-1 AS Roma (Serie A)

27/8/2017 AS Roma 1-3 Inter Milan (Serie A)

5 Laga Terakhir Roma (K-K-M-M-M)

3/7/2020 AS Roma 0-2 Udinese (Serie A)

6/7/2020 Napoli 2-1 AS Roma (Serie A)

9/7/2020 AS Roma 2-1 Parma (Serie A)

12/7/2020 Brescia 0-3 AS Roma (Serie A)

16/7/2020 Roma 2-1 Verona (Serie A)

5 Laga Terakhir Inter (M-K-S-M-M)

2/7/2020 Inter Milan 6-0 Brescia (Serie A)

5/7/2020 Inter Milan 1-2 Bologna (Serie A)

10/7/2020 Verona 2-2 Inter Milan (Serie A)

14/7/2020 Inter 3-1 Torino (Serie A)

17/7/2020 SPAL 0-4 Inter Milan (Serie A)

 

4 dari 4 halaman

Statistik

- AS Roma selalu menang dalam 2 laga kandang terakhirnya di Serie A.

- AS Roma selalu mencetak minimal 2 gol dalam 5 dari 6 laga kandang terakhirnya di Serie A.

- Inter Milan tak terkalahkan dalam 3 laga tandang terakhirnya di Serie A (M2 S1 K0).

- Inter Milan selalu mencetak minimal 2 gol dalam 3 laga tandang terakhirnya di Serie A.

- 4 Pertemuan terakhir AS Roma dan Inter Milandi Serie A selalu berkesudahan imbang

Sumber: dari berbagai sumber 

Disadur dari: Bola.net (Penulis Gia Yudha Perdana, published 18/7/2020) 

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer