Sukses


Kalah dari Udinese, Juventus Gagal Raih Scudetto Pekan Ini

Bola.com, Udine - Juventus harus bersabar untuk berpesta juara setelah kalah 1-2 dari Udinese pada lanjutan Serie A di Dacia Arena, Udine, Jumat (24/7/2020) dini hari WIB.

Juventus yang butuh kemenangan pada laga ini untuk mengunci gelar juara. Namun, mereka terpaksa harus bersabar sedikit lagi untuk memastikan titel ke-36.

Juventus unggul lebih dahulu pada akhir babak pertama lewat aksi Mathijs de Light (44'). Namun, pada babak kedua, mereka gagal memaksimalkan sejumlah peluang.

Tim tamu justru tampil tanpa beban dan mampu membalikkan keadaan. Wojciech Szczesny pada babak kedua jebol dua kali oleh aksi Ilija Nestorovoski pada menit ke-52' dan Seko Fofana pada menit 90+2'.

Pada pertandingan itu, Juventus sukses mengendalikan permainan, dengan penguasaan bola 61 berbanding 39 persen. Akan tetapi, mereka gagal memaskimalkan sejumlah peluang.

Berdasarkan statistik, dari 16 percobaan, hanya lima yang mengenai sasaran. Sementara, Udinese berhasil membuat 10 peluang dan empat di antaranya mengarah ke gawang.

Setelah skor 1-1, Juventus kehilangan kendali. Tim tuan rumah berbalik menekan dan akhirnya berhasil meraih kemenangan lewat gol Seko Fofana menjelang laga tuntas.

Dengan demikian, Udinese meraih 39 poin dan memastikan bertahan di Serie A musim depan. Sementara, Juventus harus menunggu partai selanjutnya melawan Sampdoria (27/7/2020).

Saksikan video pilihan berikut ini:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Susunan Pemain

Udinese (3-5-2): Musso (kiper); Troost-Ekong, Becao, Nuytinck (belakang); Ter Avest, De Paul, Fofana, Sema, Zeegelaar (tengah); Nestorovski, Okaka (depan).

Pelatih: Luca Gotti

Juventus (4-3-3); Szczesny (kiper); Sandro, Rugani, De Ligt, Danilo (belakang); Rabiot, Betancur, Ramsey (tengah); Ronaldo, Dybala, Bernardeschi (depan).

Pelatih: Maurizio Sarri

Video Populer

Foto Populer