Bola.com, Lisbon - PSG (Paris Saint-Germain) tidak mudah untuk mengalahkan Atalanta pada perempat final Liga Champions 2019/2020 di Estadio do Sport Lisboa e Benfica, Da Luz, Portugal, Kamis (13/8/2020) dini hari WIB. Sampai menit ke-90, Atalanta yang berstatus kuda hitam, masih unggul 1-0 berkat gol Mario Pasalic pada babak pertama.
Dalam kurun waktu hanya 149 detik semuanya berubah. Dalam rentang singkat itu, PSG bisa mencetak dua gol dan memastikan lolos ke semifinal Liga Champions musim ini.
Baca Juga
Advertisement
Pada menit ke-90, Marquinhos, yang sebenarnya berposisi sebagai bek, akhirnya mencetak gol penyama kedudukan setelah memanfaatkan assist Neymar dari dalam kotak penalti. Tidak berselang lama tepatnya menit ke-93, Neymar kembali menjadi kreator gol kedua PSG.
Kali ini umpan mendatar Neymar membuat Kylian Mbappe bebas memberikan bola ke kotak penalti. Eric Maxim Choupo-Moting dengan mudah mencetak gol dan membawa PSG meraih kemenangan 2-1 atas Atalanta.
Neymar memiliki banyak peluang untuk menorehkan gol ke gawang Atalanta, terutama pada babak pertama. Namun, terdapat beberapa kesempatan yang terbuang percuma karena ketidaktepatan dirinya dalam mengambil keputusan.
Hal itu mungkin yang membuat Pelatih PSG, Thomas Tuchel, sampai memasukkan Kylian Mbappe yang sebenarnya belum fit untuk menambah daya gedor. Keputusan tersebut ternyata tepat. Masuknya Mbappe sukses menambah daya gedor PSG.
Mau lihat beragam peluang dan gol-gol yang tercipta pada laga dramatis PSG melawan Atalanta tadi dinihari? Kalian bisa menyaksikannya dalam tayangan mini match Liga Champions di atas.