Sukses


Begini Dahsyatnya Starting XI Jika Pemain Barcelona dan Bayern Munchen Disatukan

Bola.com, Jakarta - Duel sengit bakal tersaji di Estadio da Luz, Lisbon kala Barcelona berhadapan dengan Bayern Munchen dalam partai perempat final Liga Champions 2019/2020, Sabtu (15/8/2020) dini hari WIB.

Di leg kedua babak 16 besar, melawan Napoli, Barcelona menang 3-1 menjamu Napoli. Barcelona menang lewat gol-gol Clement Lenglet dan Lionel Messi, serta penalti Luis Suarez. Barcelona pun lolos dengan agregat 4-2.

Sementara itu, Bayern menang 4-1 menjamu Chelsea. Ivan Perisic serta Corentin Tolisso masing-masing mencetak satu gol, sedangkan Robert Lewandowski menyumbang dua gol dan dua assist. Bayern lolos dengan agregat telak 7-1.

Menukil Sportsmole, berikut tim terbaik gabungan dari Barcelona dan Bayern Munchen, berdasar pemain yang bisa tampil dalam pertemuan ini.

 

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Kiper

Persaingan dua kiper paling top Jerman terjadi di sektor penjaga gawang. Marc-Andre ter Stegen belakangan menjelma menjadi salah satu kiper terbaik di dunia.

Namun, Neuer rasanya tetap patut untuk dikedepankan. Ia tercatat membukukan 20 clean sheet dalam 47 laga di semua kompetisi musm ini.

3 dari 6 halaman

Bek Joshua Kimmich, Gerard Pique, David Alaba, Alphonso Davies

Lagi-lagi, di sektor bek kanan Bayern unggul. Meski Benjamin Pavard tak bisa bermain, mereka masih memiliki pemain berkelas dalam diri Joshua Kimmich.

Sektor bek tengah diisi oleh gabungan dua tim, yakn Gerard Pique dari Barcelona dan David Alaba dari Bayern. Meski sudah berusia tidak muda lagi, Pique tetap menjadi benteng kokoh di jantung pertahanan Barca, sedangkan Alaba membuktikan bahwa ia bisa bermain di sektor tengah dengan sangat apik musim ini.

Musim ini tentu bisa jadi merupakan perkenalan dari sosok Alphonso Davies. Namun, bek asal Kanada itu sudah membuktikan bahwa dirinya layak menjadi salah satu bek kiri terbaik saat ini.

 

4 dari 6 halaman

Gelandang Tengah: Sergio Busquets, Frenkie de Jong

Dua posisi di sektor gelandang tengah diborong oleh Barca, dengan adanya sosok Sergio Busquets dan Frenkie de Jong yang menjadi jaminan dominasi bola di lini tengah.

Busquets sudah bisa kembali dimainkan setelah sempat absen karena akumulasi kartu. Sementara itu, De Jong sudah pulih dari cedera dan tampil apik dalam laga 16 besar melawan Napoli.

Bayern sendiri memiliki duet Thiago Alcantara dan Leon Goretzka. Namun, dalam tim ini membutuhkan sosok gelandang bertahan yang mampu membuat permainan tim menjadi seimbang.

5 dari 6 halaman

Gelandang Serang dan Penyerang Sayap: Lionel Messi, Thomas Muller, Serge Gnabry

Tiga nama di sektor ini tentu diisi oleh nama-nama yang kualitasnya sudah tak diragukan lagi. Lionel Messi sudah pasti mengisi pos penyerang sayap kanan.

Gelandang serang diisi oleh Thomas Muller yang mengungguli Antoine Griezmann. Sosok 30 tahun itu menjadi kunci kesuksesan Bayern musim ini dengan mencetak 12 gol dan 25 assist dalam 47 penampilan.

Sementara itu, sektor penyerang sayap sisi kiri bakal diisi oleh Serge Gnabry yang musim ini sukses mencetak 20 gol dan 13 assist dalam 43 penampilan.

6 dari 6 halaman

Penyerang Tengah: Robert Lewandowski

Untuk posisi ini jelas menjadi milik Robert Lewandowski. Bomber 31 tahun itu menjadi bomber tertajam untuk saat ini dengan mencetak 53 gol dalam 44 laga di semua kompetisi.

Di kompetisi Liga Champions, Lewandowski tengah memimpin daftar pencetak gol terbanyak dengan koleksi 13 gol.

Sumber: Sportsmole

Disadur dari: Bola.net (Ari Prayoga, published 14/8/2020)

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer