Sukses


Torehan Bayern Munchen di Piala Super Eropa: Raih Satu Trofi Berkat Kalahkan Klub Liga Inggris

Bola.com, Jakarta - Bayern Munchen akan menghadapi Sevilla pada ajang Piala Super Eropa 2020 di Puskas Arena, Budapest, Jumat (25/9/2020) dini hari WIB. Andai meraih kemenangan, Bayern bakal merengkuh trofi kedua di ajang ini.

Die Bayern tampil di Piala Super Eropa dengan status juara Liga Champions 2019/2020. The Bavarians sukses mengangkat trofi Si Kuping Besar setelah mengalahkan Paris Saint-Germain dengan skor 1-0, pada laga final di Estadio da Luz, 23 Agustus 2020.

Sementara itu, Sevilla merupakan kampiun Liga Europa musim lalu. Los Nervionenses meraih gelar keenam di Liga Europa berkat kemenangan 3-2 atas Inter Milan, di RheinEnergieStadion, Cologne, 21 Agustus lalu.

Bersua Sevilla, Bayern Munchen dijagokan memetik kemenangan. Pasalnya, Die Roten berhasil meraih satu kemenangan dan sekali imbang dari dua laga terakhir kontra Los Nervionenses.

Selain itu, Bayern juga sedang dalam kepercayaan diri tinggi, karena berhasil meraih kemenangan 8-0 atas Schalke 04 pada laga pekan perdana Bundesliga, 18 September 2020.

Jika sukses mengalahkan Sevilla, The Bavarians akan meraih trofi kedua di Piala Super Eropa. Sebelumnya, Bayern Munchen berhasil merengkuh gelar juara pada 2013, setelah mengalahkan klub Liga Inggris, Chelsea di Eden Arena, Praha.

Berikut ini adalah torehan Bayern Munchen di Piala Super Eropa:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Pencapaian Bayern Munchen di Piala Super Eropa:

Meraih Trofi Juara:

Piala Super Eropa 2013

Bayern Munchen 2 - 2 Chelsea

Gol: Franck Ribery 47', Javi Martinez 120+1'; Fernando Torres 8', Eden Hazard 93'

*Bayern Munchen keluar sebagai juara lewat adu penalti dengan skor 5-4.

Gagal Juara:

Piala Super Eropa 1975

Leg pertama:

Bayern Munchen 0 - 1 Dynamo Kyiv

Gol: Oleg Blokhin 66'

Leg kedua:

Dynamo Kyiv 2 - 0 Bayern Munchen

Gol: Oleg Blokhin 40', 53'

Piala Super Eropa 1976

Leg pertama:

Bayern Munchen 2 - 1 Anderlecht

Gol: Gerd Muller 58', 88'; Arie Haan 16'

Leg kedua:

Anderlecht 4 - 1 Bayern Munchen

Gol: Rob Rensenbrink 20', 82', Francois Van der Elst 25', Arie Haan 59'; Gerd Muller 63'

Piala Super Eropa 2001

Bayern Munchen 2 - 3 Liverpool

Gol: Hasan Salihamidzic 57', Carsten Jancker 82'; John Arne Riise 23', Emile Heskey 45', Michael Owen 46'

Sumber: Berbagai sumber

3 dari 3 halaman

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Video Populer

Foto Populer