Bola.com, Jakarta - Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini mengklaim bahwa perburuan Scudetto Liga Italia Serie A hanyalah milik Juventus dan Inter Milan. Baginya, yang terpenting buat timnya adalah mengganggu doninasi kedua tim tersebut.
Atalanta, bersama Lazio, adalah dua klub Liga Italia yang musim lalu berhasil menampilkan performa menawan. Sayang, mereka urung menggagalkan upaya Juventus meraih Scudetto Serie A.
Advertisement
Akan tetapi, Atalanta terbilang sukses di pentas Liga Champions. Luis Muriel dkk. juga menjadi satu di antara tim paling ganas urusan membobol gawang lawan.
Sementara itu, Lazio tetap bisa berbangga hati karena sanggup mengalahkan Juventus pada ajang Supercoppa Italia. Tim berjulukan Elang Ibu Kota itu juga finis di posisi keempat klasemen akhir Serie A musim lalu dan berhak lolos ke Liga Champions.
Musim ini, Gasperini memprediksi bahwa persaingan merebut Scudetto akan kembali menjadi milik Inter Milan dan Juventus. Atalanta hanya akan berusaha mengganggu upaya kedua klub dalam mewujudkan hal tersebut.
"Saya tidak mau membahas apa yang tim lain kejar, yang penting konsep saya bersama tim ini tak berubah," kata Gasperini saat sesi konferensi pers jelang laga lawan Lazio.
"Hari ini, hanya Juventus dan Inter Milan yang berhak berbicara mengenai Scudetto Liga Italia, Napoli juga. Atalanta akan berusaha yang terbaik, yang penting konsepnya itu jelas," ujarnya lagi.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Antisipasi Lini Serang Lazio
Jelang laga melawan Lazio, Gasperini menegaskan bakal melakukan segala upaya terbaik demi menangkis lini serang lawan yang berbahaya.
Lazio memiliki Ciro Immobile yang musim lalu keluar sebagai top scorer. Namun Gasperini melihat bukan cuma Immobile saja yang bisa membahayakan timnya.
"Lazio bukan cuma tentang Ciro Immobile dan Joaquin Correa. Mereka juga punya Sergei Milinkovic-Savic dan Luis Alberto," kata Gasperini.
"Pada laga-laga sebelumnya, tercipta banyak gol. Kami harus bisa menahan gempuran lini serang mereka," katanya lagi.
Sumber: Football Italia
Advertisement