Sukses


Liga Italia: AC Milan Resmi Dapatkan Wonderkid Norwegia, Jens Petter Hauge

Bola.com, Jakarta - AC Milan secara mengumumkan perekrutan Jens Petter Hauge dari Bodø / Glimt, Kamis (1/10/2020).

Pemain sayap Norwegia, yang tampil impresif melawan AC Milan di babak kualifikasi kedua Liga Europa pekan lalu, telah menandatangani kesepakatan hingga Juni 2025.

"AC Milan dengan bangga mengumumkan penandatanganan permanen Jens Petter Hauge dari FK Bodø / Glimt," demikian pernyataan AC Milan.

"Penyerang Norwegia itu bergabung dengan Rossoneri hingga 30 Juni 2025. Striker tersebut akan mengenakan nomor punggung 15."

Jens Petter Hauge telah dimainkan sebanyak 21 kali di semua kompetisi dan sukses memproduksi total 17 gol. Usianya masih muda dan AC Milan melihat potensi tersebut dan bakal menjadi aset pada masa depan.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Jadwal AC Milan

Rio Ave Vs AC Milan (Play-off Liga Europa, 2/10/2020)

AC Milan Vs Spezia (4/10/2020)

Inter Milan Vs AC Milan (17/10/2020)

AC Milan Vs AS Roma (25/10/2020)

Udinese Vs AC Milan (1/11/2020)

AC Milan Vs Hellas Verona (8/11/2020)

Napoli Vs AC Milan (22/11/2020)

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer