Bola.com, Jakarta Gelandang Arsenal, Matteo Guendouzi akhirnya dipinjamkan ke Bundesliga untuk bermain bersama Hertha BSC. Kabar kurang harmonisnya Matteo Guendouzi di skuat Arsenal mulai terlihat setelah insiden pencekikan lawan Brighton Juni lalu.
Saat itu, Matteo Guendouzi mencekik striker Brighton & Hove Albion, Neal Maupay dalam lanjutan Liga Inggris musim 2019/2020. Setelah insiden tersebut, Mikel Arteta langsung mencoret Guendouzi dari skuat utama Arsenal.
Baca Juga
Advertisement
Matteo Guendouzi dipinjamkan ke Hertha BSC selama 1 musim. Sejak dibeli Arsenal dari FC Lorient tahun 2018, penampilan Guendoouzi dinilai tidak terlalu maksimal. Dirinya kerap tampil naik turun bersama The Gunners.
Musim lalu bersama Arsenal, Matteo Guendouzi, tampil sebanyak 34 laga dengan catatan 3 asisst dan belum mencetak 1 gol.