Sukses


VIDEO: Duh, Pemain Liga Jepang Ini Kehilangan Giginya Saat Duel Udara

Bola.com, Jakarta Ada hal yang menjadi perhatian dalam laga FC Tokyo melawan Gamba Osaka di Liga Jepang yang berlangsung pada Sabtu (10/10/2020) dimana pemain tersebut harus kehilangan gigi nya saat berduel udara.

hal tersebut dialami oleh bek FC Tokyo, Joan Oumari mengalami patah gigi setelah berduel udara saat sedang menghadapi tendangan sudut.

Joan Oumari kemudian bertabrakan dengan pemain dari Gamba Osaka dan langsun terjatuh di kotak penalti.

Wasit yang mengetahui keadaanya tersebut lalu menghentikan pertandingan, dan Joan Oumari memberikan keterangan jika giginya patah.

Namun sayangnya, hal tersebut bukan dinilai sebuah pelanggaran oleh wasit. Padahal jelas terlihat jika pemain Gamba Osaka mengenai bek dari FC Tokyo tersebut.

Joan Oumari yang terlihat protes kepada wasit menunjukan rasa kecewa karena protes tersebut ditolak dan dinyatakan bukan sebuah pelanggaran.

Meski demikian, Joan Oumari lalu keluar lapangan untuk mendapat perawatan dari tim medis, dan pertandingan kembali dilanjutkan.

Sudah kehilangan gigi, dalam laga tersebut klub dari Joan Oumari, FC Tokyo juga kalah atas Gamba Osaka dengan skor 0-1. Namun, FC Tokyo masih berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga Jepang 2020/2021.

Video Populer

Foto Populer