Sukses


7 Pesepak Bola yang Meroket saat Usia di Atas 30 Tahun: Tua Tua Keladi ala Zlatan Ibrahimovic dan Jamie Vardy

Bola.com, Jakarta - Mayoritas pesepak bola mencapai level permainan terbaik di pertengahan hingga akhir usia 20-an. Namun, siklus itu berbeda untuk beberapa pemain.

Kemampuan seorang pemain sepanjang karier mereka biasanya mengikuti kurva di mana mereka secara bertahap meningkat sebelum mencapai yang terbaik dan kemudian melambat di usia 30-an dan kemudian pensiun. Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi contoh unik tetap ada di level elite walau usia sudah menua.

Namun, kecenderungan ini tak berlaku buat pesepak bola-pesepak bola di bawah ini. Mereka justru kian kinclong ketika usianya memasuki periode 30 tahunan. Beberapa di antara mereka bahkan bisa berkarier panjang di luar batas kenormalan.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 8 halaman

Antonio Di Natale

Di Natale tidak pernah mencetak 20 gol dalam satu musim di usia emas. Baru pada usia 32 tahun ia mencetak gol ke-29 untuk Udinese pada musim 2009-2010.

Dia kemudian mencetak 28, 29, 26 dan 20 gol dalam empat musim berikutnya, finis sebagai pencetak gol terbanyak di Serie A dua kali dan memenangkan penghargaan Pemain Terbaik Italia tahun 2010.

Hebatnya, antara 2009 dan 2011, hanya Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo yang mencetak lebih banyak gol liga di Eropa, dan Di Natale masih mencetak gol untuk Udinese pada 2016 ketika dia akhirnya pensiun pada usia 38 dua tahun setelah ia mengumumkan pengunduran dirinya secara resmi.

 

3 dari 8 halaman

Zlatan Ibrahimovic

Striker Swedia satu ini mencetak lebih dari setengah dari seluruh gol karirnya sejak berusia 30 tahun.

Sosoknya meroket selama empat musim bersama PSG di Prancis. Di Ligue 1 ia mencetak 50 gol dalam 51 pertandingan. Apa yang dilakukan Ibrahimovic saat berusia 35 tahun pada musim 2016-2017 sebuah pencapaian fantastis.

Zlatan kemudian menuju ke Inggris dan mencetak 28 gol dalam satu musim untuk Manchester United, sebelum akhirnya mencoba peruntungan di MLS bersama LA Galaxy.

Sekarang ia kembali ke AC Milan, dan paruh kedua Serie A 2019-20 Zlatan Ibrahimovic membuktikan kalau dirinya belum kehilangan ketajaman di usia memasuki 39 tahun. Di awal musim ini, ia jadi pemain paling tajam di AC Milan.

 

4 dari 8 halaman

Luca Toni

Jika Anda membayangkan seorang target man yang sempurna maka sosok Luca Toni adalah salah satunya. Striker dengan perawakan tinggi menjulang amat kuat dalam duel satu lawan satu, jagoan duel udara, rajin membantu pertahanan, dan yang paling penting konsisten dalam mencetak gol.

Tapi Toni tidak bermain di Serie A sampai dia berusia 23 tahun dan tidak benar-benar menjadi terkenal sampai empat tahun kemudian, pada tahun 2004, ketika dia membantu Palermo untuk promosi dari Serie A dan memenangkan topi pertamanya untuk Italia.

Dia melakukan langkah besar pertamanya setahun kemudian, bergabung dengan Fiorentina saat berusia 28 tahun, dan setelah dua musim sukses di Florence pindah ke Bayern Munchen saat dia berusia 30 tahun. Striker Italia satu ini mencetak 39 gol terbaik dalam kariernya dalam 46 pertandingan.

Pada usia 36, Toni menjadikan Hellas Verona karier ke-15 klubnya dan terus mencetak 44 gol dalam dua musim berikutnya. Ia menjadi pemain tertua yang pernah finis sebagai pencetak gol terbanyak di Serie A saat berusia 38 tahun pada tahun 2015.

5 dari 8 halaman

Marcos Senna

Senna memulai kariernya di negara asalnya Brasil dan hanya membuat 25 penampilan dalam dua musim pertamanya bersama Villarreal, yang ia ikuti saat berusia 26 tahun pada 2002.

Sang jangkar membuktikan kualitas sesungguhnya pada 2006 saat diberikan kewarganegaraan Spanyol pada usia 29 tahun masuk skuat tim nasional.

Manchester United berusaha untuk merekrut sang gelandang musim panas itu, tetapi Senna tetap memilih bertahan di Villarreal dan pada 2007-2008, dalam usia 32, menikmati musim terbaik dalam kariernya saat ia membantu klub tersebut finis kedua di La Liga sebelum memenangkan Piala Eropa bersama Spanyol.

Senna termasuk dalam Tim Turnamen UEFA dan kemudian dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Spanyol. Selanjutnya ia bermain di La Liga selama lima musim lagi sebelum berangkat ke New York Cosmos, di mana dia bermain selama tiga tahun lagi sebelum akhirnya pensiun pada usia 38 tahun pada 2015.

6 dari 8 halaman

Jamie Vardy

Saat usia matang Vardy membangun reputasi di klub amatir Fleetwood Town (sejak 2012). Ia bergabung dengan Leicester City tahun dengan mahar 1 juta poundsterling, rekor transfer untuk pemain amatir. Di musim perdananya ia hanya mencetak empat gol di Championship.

Dia mencetak 16 gol pada musim berikutnya saat Leicester promosi, tetapi meskipun dia beradaptasi dengan baik di Premier League, koleksi lima gol dalam 34 penampilan di musim 2014-2015 jelas bukan sesuatu yang mengesankan.

Musim berikutnya, pada usia 29, dia tiba-tiba menemukan level permainan terbaik. Sang striker mencetak 24 gol saat The Foxes memenangkan gelar Liga Inggris dengan cara yang luar biasa.

Vardy kemudian masuk skuat Timnas Inggris dan mencetak 85 gol lagi selama lima musim berikutnya hingga saat ini.

 

7 dari 8 halaman

Oliver Bierhoff

Bierhoff mencetak 37 gol yang mengesankan dalam 70 pertandingan untuk Timnas Jerman, tetapi ia gagal tampil memesona di Bundesliga di awal kariernya. Ia baru melakukan debut untuk tim nasional ketika berusia 28 tahun.

Saat itu menjadi bintang Udinese, Bierhoff turun dari bangku cadangan untuk mencetak kedua gol di final Piala Eropa 1996. Di tahun itu ia kemudian pindah ke AC Milan. Saat berusia 30 tahun pada tahun 1998 baru menjadi mencetak gol terbanyak di Serie A.

Dia mencetak hattrick untuk menyegel gelar bagi Milan di musim pertamanya di San Siro dan kemudian dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Jerman.

Bierhoff bermain sampai ia hampir berusia 35 tahun dan bahkan berhasil mencetak hattrick dalam pertandingan terakhirnya di Serie A untuk Chievo.

8 dari 8 halaman

Marco Materazzi

Seperti Bierhoff, Materazzi sangat dihormati atas apa yang dia capai baik di tingkat domestik maupun internasional. Ia baru melakukan debut internasionalnya sampai dia berusia 28 tahun.

Dia telah menghabiskan sebagian besar karier klubnya sampai saat itu di divisi bawah di Italia, juga menghabiskan satu musim dengan status pinjaman di Everton, tetapi pada tahun 2001 penampilannya untuk Perugia membuatnya tidak hanya dipanggil untuk pertama kalinya ke Timnas Italia tetapi juga ditransfer ke Inter.

Hebatnya, ia bertahan selama 10 musim, memenangkan lima gelar Serie A, empat Coppa Italias, empat Supercoppa, Liga Champions, dan Piala Dunia Antarklub, serta Piala Dunia 2006 bersama Italia.

Dia dinobatkan sebagai Bek Terbaik Seri A pada saat berusia 33 tahun pada tahun 2007 dan bermain sampai dia hampir berusia 38 tahun. Setelah tiga tahun pensiun, Materazzi kembali ke lapangan lagi sebagai pemain-pelatih Chennaiyin FC. Ia membuat tujuh penampilan di Liga Super India.

Sumber: Planet Football

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer