Bola.com, Genoa - Zlatan Ibrahimovic sudah absen memperkuat AC Milan sejak akhir November lalu akibat dihantam cedera. Pelatih Milan, Stefano Pioli, berharap Ibrahimovic bisa segera pulih dan kembali membela timnya.
Mantan kapten Timnas Swedia itu dibekap cedera ketika AC Milan bersua Napoli pada laga pekan kedelapan Serie A, di Stadio Diego Armando Maradona, 21 November lalu. Bermain sejak menit awal, Zlatan Ibrahimovic harus ditarik keluar lapangan pada menit ke-79 dan digantikan Lorenzo Colombo.
Baca Juga
Liga Italia: Rencana AC Milan Gaet Samuele Ricci Tak Mendapat Restu Torino
Tijjani Sangat Bangga Eliano Reijnders Bermain untuk Timnas Indonesia: Dia Teman Terbaik, Kami Berbagi Segalanya dan Berbicara Setiap Hari
6 Bintang yang Pernah Dicap Pemain Terburuk Liga Italia: Didominasi Pemain Asal Brasil
Advertisement
Berdasarkan hasil pemeriksaan, Ibrahimovic yang sukses mencetak dua gol ke gawang Napoli mengalami cedera hamstring. Pemain berusia 39 tahun tersebut diprediksi harus absen membela AC Milan selama dua hingga tiga pekan ke depan.
Sejauh ini, Ibra sudah absen selama 15 hari dan melewatkan empat pertandingan yang dimainkan Milan. Meski tak diperkuat Zlatan Ibrahimovic, I Rossoneri berhasil meraih tiga kemenangan dan satu hasil imbang dari empat laga tersebut.
Teranyar, AC Milan memetik kemenangan 2-1 atas Sampdoria pada laga pekan ke-10 Serie A di Stadio Luigi Ferraris, Senin (7/12/2020) dini hari WIB. Sepasang gol Milan dicetak Franck Kessie (45') dan Samu Castillejo (77'), adapun gol tunggal Il Samp disarangkan Albin Ekdal menit ke-82.
Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Berharap Segera Pulih
Kendati meraih hasil bagus, AC Milan berharap Zlatan Ibrahimovic bisa segera pulih. Stefano Pioli menyebut seluruh pemain Il Diavolo Rosso menginginkan eks striker Barcelona itu dapat kembali bermain.
"Kami semua tahu betapa Zlatan telah membantu kami untuk meningkatkan dan semua orang menginginkan dia kembali secepat mungkin," ucap Pioli.
"Hal yang sama berlaku untuk Simon Kjaer. Setiap pemain berkontribusi, kami adalah tim yang hebat, tetapi semakin banyak bakat individu yang kami miliki, semakin baik. Kami memenangkan pertandingan, karena saya memiliki pemain kuat yang bekerja sama," lanjutnya.
Zlatan Ibrahimovic tampil impresif pada musim ini. Dia telah mendulang 11 gol dari 10 penampilan di seluruh ajang. Dari jumlah tersebut, 10 di antaranya dikoleksi Ibrahimovic di Serie A, yang membuatnya kini bercokol di puncak daftar top skorer liga.
Sumber: Football Italia
Advertisement