Bola.com, Jakarta - Matchday keenam fase grup Liga Champions 2020/2021 akan digelar pertengahan pekan ini. Sejumlah tim besar masih harus bertarung memperebutkan tiket ke babak 16 besar.
Juara bertahan PSG belum pasti melaju ke fase gugur Liga Champions. Les Parisiens ditempel ketat Manchester United di peringkat kedua, disusul RB Leipzig di posisi ketiga klasemen Grup H.
Baca Juga
Advertisement
Ya, persaingan tim-tim yang menghuni grup berlabel ‘neraka’ tersebut memang cukup sengit. Apalagi saat ini PSG, Manchester United, dan RB Leipzig sama-sama mengoleksi jumlah poin yang sama, yaitu sembilan angka.
Situasi tersebut membuat ketiganya harus berjibaku hingga matchday terakhir. Pada laga pamungkas, PSG akan menjamu Istanbul Basaksehir yang sudah pasti tersingkir. Sementara Manchester United bakal mengunjungi markas RB Leipzig, Rabu (9/12/2020) dini hari WIB.
Masih di hari yang sama, duel Barcelona vs Juventus menjadi laga yang patut dinanti. Kedua tim sama-sama sudah mengunci tiket ke babak knock-out. Pertandingan kali ini hanya akan menentukan status juara Grup G.
Sementara itu, klub-klub yang sudah memastikan langkah ke fase gugur Liga Champions di antaranya Chelsea, Sevilla, Manchester City, Barcelona, Bayern Munchen, Borussia Dortmund, Juventus, Liverpool, serta FC Porto.
Saksikan video pilihan kami
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Penentu Nasib Real Madrid dan Inter Milan
Nasib Real Madrid dan Inter Milan di Liga Champions akan ditentukan pada laga yang digelar Kamis, (10/12/2020) dini hari WIB. Dua raksasa Eropa ini masih harus berjibaku demi tiket ke babak 16 besar.
Seperti diketahui, Inter dan Real Madrid tergabung di Grup B bersama dengan Shakhtar Donetsk serta Borussia Monchengladbach. Keempat kontestan sama-sama berpeluang lolos ke babak knock-out.
Sejatinya, Real Madrid dan Inter Milan merupakan tim unggulan di grup ini. Mereka punya reputasi lebih mentereng ketimbang dua pesaing lain. Sayangnya, penampilan mereka di Liga Champions musim ini tidak konsisten.
Kini, tersisa tujuh tiket yang akan diperebutkan di laga terakhir fase grup. Akankah Inter Milan dan Real Madrid termasuk di antaranya? Atau justru mereka harus tersingkir?
Berikut jadwal dan link live streaming Liga Champions di platform Vidio selengkapnya.
Advertisement
Jadwal Liga Champions, Rabu 9 Desember 2020
Rabu, 9 Desember 2020
00.55 WIB, Lazio vs Club Brugge
00.55 WIB, Zenit vs Borussia Dortmund
03.00 WIB, Chelsea vs Krasnodar
03.00 WIB, Rennes vs Sevilla
03.00 WIB, Barcelona vs Juventus
03.00 WIB, Dynamo Kyiv vs Ferencvaros
03.00 WIB, PSG vs Istanbul Basaksehir
03.00 WIB, RB Leipzig vs Manchester United
Jadwal Liga Champions, Kamis 10 Desember 2020
Kamis, 10 Desember 2020
00.55 WIB, Ajax vs Atalanta
00.55 WIB, Midtjylland vs Liverpool
03.00 WIB, Bayern Munchen vs Lokomotiv Moscow
03.00 WIB, RB Salzburg vs Atletico
03.00 WIB, Inter vs Shakthar Donetsk
03.00 WIB, Real Madrid vs Monchengladbach
03.00 WIB, Manchester City vs Marseille
03.00 WIB, Olympiacos vs FC Porto
Advertisement
Link Live Streaming
Untuk menyaksikan pertandingan lengkap, Sahabat Bola.com bisa streaming Liga Champions melalui platform Vidio.
Jangan lupa juga untuk download aplikasi Vidio dan langganan paket Premier Platinum supaya dapat menikmati tayangan olahraga favorit lainnya, seperti Liga 1, Liga Spanyol, Liga Europa, Ligue 1 Prancis, Liga Italia, hingga pertandingan bulutangkis BWF.
Khusus pengguna baru, gunakan kode voucher VIDIODESEMBER jika ingin berlangganan Vidio Premier Platinum seharga Rp 15 ribu untuk masa aktif 30 hari.