Sukses


Liga Italia: AC Milan Terancam Kehilangan Zlatan Ibrahimovic Sebulan

Bola.com, Jakarta - Striker gaek AC Milan, Zlatan Ibrahimovic diabarkan akan absen setidaknya satu bulan lagi karena cedera betis. Ini berbeda dengan cedera yang dideritanya saat AC Milan melawan Napoli.

Pemain berusia 39 tahun itu tertatih-tatih saat Milan menang 3-1 atas Napoli karena cedera paha. Ia pun kembali berlatih dengan tujuan untuk kembali akhir pekan ini melawan Sassuolo.

Namun, kondisi Zlatan menurun. Menurut La Gazzetta dello Sport via Football Italia, sumber internal AC Milan menyebut kasus kekurangan hemoragik dan mati rasa di otot soleus. Zlatan akan menjalani tes lanjutan dalam 10 hari.

“Kekurangan hemoragik adalah kumpulan darah yang sangat sedikit, yang berarti telah terjadi kerusakan pada serat jaringan otot,” kata Dokter Giacomo Zanon dari rumah sakit San Matteo di Pavia.

“Jadi kalau ada darah, sesuatu telah pecah. Saya juga harus menunjukkan bahwa otot soleus bukanlah betis, ini adalah salah satu otot yang fundamental dalam mendorong sebuah langkah," katanya.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Absen Lama

Akibat kondisi itu, Zlatan Ibrahimovic bakal absen ketika AC Milan melawan Sassuolo, Lazio, Benevento dan kemungkinan Juventus pada 6 Januari.

“Soleus adalah otot yang membutuhkan waktu paling lama untuk sembuh. Sepertinya tidak mungkin prognosisnya di bawah empat minggu," katanya.

Zlatan Ibrahimovic masih menjadi andalan di lini depan AC Milan. Ia mencetak 11 gol dan 2 assist dalam 10 pertandingan di semua kompetisi.

 

Sumber: Football Italia

Video Populer

Foto Populer