Bola.com, Jakarta - Mauricio Pochettino selangkah lagi resmi jadi pelatih Paris Saint-Germain (PSG). Pelatih asal Argentina itu sudah tiba di markas PSG, Sabtu (2/1/2020).
Menurut pakar transfer, Fabrizio Romano, PSG akan memberikan pengumuman dalam beberapa jam mendatang.
Baca Juga
Menuju Piala AFF 2024, Timnas Indonesia TC di Bali pada 26 November hingga 5 Desember 2024: 4 Hari Jelang Laga Pertama Tandang ke Myanmar
Update 25 Pemain Timnas Indonesia Menuju Piala AFF 2024: Justin Hubner, Rafael Struick, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Asnawi Mangkualam
Media Vietnam Sebut Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Menakutkan: Ada Pemain Diaspora, Tetap Lebih Kuat daripada The Golden Star
Advertisement
"Mauricio Pochettino selangkah lagi. Dia tiba di markas Paris Saint-Germain, pengumuman resmi akan datang."
Pochettino diyakini telah tiba di ibu kota Prancis pada Sabtu setelah merayakan Tahun Baru bersama keluarganya di London.
Mantan manajer Spurs itu didampingi dua asistennya, Jesus Perez dan Miguel D'Agostino, serta putranya, Sebastiano dalam perjalanan ke markas PSG.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Sang Kapten Kembali
Pochettino awalnya dikaitkan dengan sejumlah klub, mulai Manchester United, Real Madrid, hingga Barcelona. Namun, ia akhirnya menerima pekerjaan baru di Paris.
Ini merupakan pekerjaan pertamanya sejak dipecat oleh Tottenham pada November 2019.
Pochettino menggantikan Thomas Tuchel yang dipecat pekan lalu. Pelatih asal Jerman itu diberhentikan sebelum Natal meski PSG mengalahkan Strasbourg 4-0 dan berada di puncak klasemen Ligue 1.
Setelah pemecatan Tuchel, PSG bergerak cepat bernegosiasi dengan Pochettino, yang pernah menjadi kapten tim raksasa Prancis itu.
Sumber: The Sun
Advertisement