Sukses


Marcus Rashford Jadi Pemain Bernilai Termahal Sejagat, Lionel Messi Hanya di Posisi 97

Bola.com, Jakarta - Penyerang Manchester United, Marcus Rashford, menempati posisi pertama sebagai pemain bernilai termahal di liga-liga top Eropa menurut riset CIES Football Observatory. Rekan setimnya, Bruno Fernandes, juga masuk posisi lima besar, tepatnya di posisi keempat. 

CIES Football Observatory menggunakan sejumlah kriteria untuk menaksir nilai pemain, seperti usia, durasi kontrak, level olahraga, statusnya di kancah internasional, dan inflasi. Mereka mengumumkan daftar ini setiap dua tahun sekali. 

Seperti dilansir Sky Sports, Rabu (6/1/2021), taksiran nilai Marcus Rashford sebesar 150,1 juta pounds atau setara Rp2,83 triliun. Pemain Timnas Inggris berusia 23 tahun itu masih punya kontrak dua tahun di Manchester United, plus opsi perpanjangan setahun.  

Gelandang Liverool, Trent Alexander-Arnold berada di posisi kedua dengan estimasi nilai 137,4 juta pounds (Rp2,59 triliun). Kemudian disusul striker Borussia Dortmund, Erling Haland, di posisi ketiga dengan nilai 137,8 juta pounds atau setara Rp2,6 triliun. 

Bruno Fernandes diperkirakan bernilai 136,9 juta pounds (Rp2,58 triliun) dan berada di peringkat keempat. Posisi kelima ditempati superstar PSG, Kylian Mbappe, yang bernilai 135,4 juta pounds (Rp2,56 triliun). 

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Ronaldo Terlempar dari 100 Besar

Kylian Mbappe sebelumnya memuncaki daftar ini. Namun, karena kontraknya di PSG hanya tersisa 18 bulan maka nilainya turun ke posisi kelima. 

Superstar Juventus, Cristiano Ronaldo, bahkan tidak masuk posisi 100 besar daftar ini. Dia bernilai 42,6 juta pounds (Rp873 miliar) karena kontraknya habis pada Juni 2022. Ronaldo hanya menempati peringkat ke-131. 

Kapten Barcelona, Lionel Messi, juga nyaris terlempar dari posisi 100 besar. Dia hanya menempati peringkat ke-97. Saat ini, Messi bernilai 48,9 juta pounds (Rp924 miliar), karena kontraknya di Barcelona habis enam bulan lagi. 

 

 

3 dari 3 halaman

Posisi 20 Besar Pemain Bernilai Termahal

1. Marcus Rashford (Manchester United) 150,1 juta pounds

2. Erling Haaland (Borussia Dortmund)  137,8 juta pounds

3. Trent Alexander-Arnold (Liverpool)  137,4 juta pounds

4. Bruno Fernandes (Manchester United) 136,9 juta pounds

5. Kylian Mbappe (PSG) 135,4 juta pounds

6. Jadon Sancho (Borussia Dortmund) 134,5 juta pounds

7. Joao Felix (Atletico Madrid) 128,2 juta pounds

8. Alphonso Davies (Bayern Munich) 126,2 juta pounds

9. Raheem Sterling (Manchester City) 124 juta pounds

10. Kai Havertz (Chelsea)  123,2 juta pounds

11. Timo Werner (Chelsea) 122,4 juta pounds

12. Mohamed Salah (Liverpool)  121,4 juta pounds

13. Ruben Dias (Manchester City) 114,9 juta pounds

14. Sadio Mane (Liverpool) 112,2 juta pounds 

15. Bukayo Saka (Arsenal) 105,3 juta pounds

16. Achraf Hakimi (Inter Milan) 103 juta pounds

17. Mason Mount (Chelsea) 99 juta pounds

18. Ansu Fati (Barcelona) 98,2 juta pounds

19. Harry Kane (Tottenham Hotspur) 97 juta pounds

20. Frenkie de Jong (Barcelona) 95,8 juta pounds 

Sumber: Sky Sports 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer