Sukses


3 Pemain AC Milan dengan Performa Terburuk Saat Dikalahkan Inter Milan di Coppa Italia: Ibrahimovic Wajib Masuk

Bola.com, Jakarta - Inter Milan menang atas sang rival sekota AC Milan pada laga perempat final Coppa Italia, Rabu (27/1/2021) dini hari WIB. Pada duel di Stadion Giuseppe Meazza, Inter Milan menang dengan skor 2-1.

Inter Milan berada dalam tekanan usai tertinggal pada menit ke-31 dari gol Zlatan Ibrahimovic. Namun, kartu merah Ibrahimovic pada menit ke-58 membuat alur laga berubah.

Pasukan Antonio Conte bangkit dan menyamakan kedudukan lewat penalti Romelu Lukaku. Setelah itu, pada menit 90+7, Christian Eriksen memastikan Inter menang dengan skor 2-1.

Sejumlah pemain tampil bagus pada duel ini. Beberapa pemain lain juga tampil di bawah standar, utamanya pemain AC Milan.

Berikut 3 pemain AC Milan dengan performa terburuk saat dikalahkan Inter Milan di Coppa Italiaq.

Saksikan Video Pilihan Kami:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

1. Soualiho Meite

Soualiho Meite kali ini bermain di posisi pivot, bersama Franck Kessie. Dia sempat membuat assist untuk gol Ibrahimovic, tetapi setelah itu dia gagal menciptakan banyak momen penting.

Meite nampak belum pada dengan gaya bermain Milan. Dia gagal menjadi distributor bola yang baik seperti Ismael Bennacer. Meite sepertinya butuh waktu untuk nyetel dengan permainan Milan.

3 dari 4 halaman

2. Zlatan Ibrahimovic

Ibrahimovic harusnya menjadi pahlawan, jika Milan menang pada duel ini. Sebab, dia mencetak gol dan membuat Milan unggul pada menit ke-31. Namun, Ibrahimovic justru jadi pesakitan setelah itu.

Ibrahimovic terlibat cekcok dengan Romelu Lukaku pada akhir babak pertama. Dia pun mendapat kartu kuning. Di babak kedua, Ibrahimovic menekel Kolarov dari belakang dan mendapat kartu kuning kedua.

Ibrahimovic, from hero to zero.

4 dari 4 halaman

3. Rafael Leao

Rafael Leao sebenarnya menunjukkan upaya yang luar biasa di laga ini. Saat Milan kekurangan pemain, dia bekerja keras untuk membantu lini belakang. Leao patut diapresiasi atas hal tersebut.

Namun, pemain asal Portugal itu membuat kesalahan ketika melanggar Nicolo Barella di kotak penalti. Momen ini sangat krusial bagi Milan yang sebelumnya masih unggul 1-0 atas Inter Milan.

 

Sumber asli: Berbagai Sumber

Disadur dari: Bola.net (Asad Arifin, Published 27/01/2021)

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer