Bola.com, Jakarta - AS Roma menutup rangkaian giornata 20 Serie A dengan kemenangan 3-1 atas Hellas Verona di Stadion Olimpico Roma, Senin (1/2/2021) dini hari WIB. Kemenangan ini membawa Giallorossi naik kembali ke peringkat ketiga dalam klasemen sementara Serie A dan menggeser Juventus.
AS Roma menang 3-1 atas Hellas Verona berkat gol yang dicetak Gianluca Mancini pada menit ke-20, Henrikh Mkhitaryan pada menit ke-22, dan Borja Mayoral pada menit ke-29. Sementara gol balasan Hellas Verona dicetak Ebrima Colley pada menit ke-62.
Baca Juga
Advertisement
Dalam pertandingan Serie A lainnya, Udinese berhasil mencuri tiga poin di markas Spezia lewat kemenangan tipis 1-0 berkat gol penalti Rodrigo De Paul.
Sementara itu, Cagliari dan Sassuolo bermain imbang 1-1. Joao Pedro membawa Cagliari unggul lebih dulu hingga akhirnya Jeremie Boga memastikan Sassuolo pulang membawa satu poin dari markas Cagliari.
Genoa bertandang ke markas Crotone dan menang 3-0 berkat dua gol Mattia Destro dan satu gol lain dicetak Lennart Czyborra. Sementara itu, Napoli menang 2-0 saat menjamu Parma berkat gol Eljif Elmas dan Maetto Politano.
Lazio yang bertandang ke markas Atalanta juga berhasil membawa pulang tiga poin berkat kemenangan 3-1. Gol Lazio dicetak oleh Adam Marusic, Carlos Joaquin Correa, dan Vedat Muriqi. Sementara gol tuan rumah dicetak oleh Mario Pasalic.
Dengan demikian rangkaian laga giornata 21 Serie A berakhir dan AS Roma yang sempat tergeser oleh Juventus dari peringkat ketiga, kini kembali menempati peringkat ketiga dengan 40 poin, unggul satu poin dari Juventus, dan terpaut enam dan empat poin dari AC Milan dan Inter Milan yang berada di posisi dua besar.
Â
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Hasil Pertandingan Serie A
Hasil pertandingan Serie A, Minggu (31/1/2021)
Spezia 0-1 Udinese
(Rodrigo De Paul 52'-pen)
Crotone 0-3 Genoa
(Mattia Destro 24', 50', Lennart Czyborra 29')
Atalanta 1-3 Lazio
(Mario Pasalic 79' | Adam Marusic 3', Carlos Joaquin Correa 51', Vedat Muriqi 82')
Cagliari 1-1 Sassuolo
(Joao Pedro 75' | Jeremie Boga 90'+4)
Napoli 2-0 Parma
(Eljif Elmas 32', Matteo Politano 82')
AS Roma 3-1 Hellas Verona
(Gianluca Mancini 20, Henrikh Mkhitaryan 22', Borja Mayoral 29' | Ebrima Colley 62')
Advertisement
Klasemen Serie A
Sumber:Â FcTables.com