Sukses


Liga Italia: Stefano Pioli Bocorkan Taktik AC Milan untuk Runtuhkan Inter Milan

Bola.com, Milan - Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, memprediksi pertandingan melawan Inter Milan tak akan berlangsung mudah buat timnya. Pioli meminta Milan fokus dan konsentrasi sepanjang laga demi meraih kemenangan.

AC Milan akan menjamu Inter Milan pada laga pekan ke-23 Serie A 2020/2021 di San Siro, Minggu (21/2/2021) malam WIB. Laga ini akan krusial buat kedua tim.

AC Milan saat ini berada di peringkat kedua klasemen sementara dengan raihan 49 poin dan butuh kemenangan untuk mengudeta posisi Inter di puncak yang hanya berjarak satu poin. Sebaliknya, Inter Milan juga punya poin sempurna untuk menjauh dari Rossoneri demi mempertahankan posisi puncak klasemen.

Stefano Pioli menyebut kunci untuk mengalahkan Inter adalah menguasai jalannya pertandingan. Kemudian Milan diminta untuk tampil solid di semua lini dan tak boleh lengah sepanjang pertandingan.

"Idenya adalah untuk mencoba mengontrol jalannya pertandingan. Sebab, kami akan menghadapi tim yang dibangun untuk memenangi Scudetto dan tampil baik di Eropa. Mereka memiliki pemain individu yang luar biasa, begitu juga kami," kata Pioli seperti dikutip situs resmi klub, Minggu (21/2/2021).

"Saya yakin tim yang tetap paling kompak dan menampilkan ketelitian memiliki peluang lebih besar untuk menang. Maka dari itu, kami ingin menghadirkan performa berkualitas tinggi," ucap Pioli.

AC Milan punya modal berharga untuk menghadapi Inter Milan. Pada pertemuan pertama di Giuseppe Meazza (17/10/2020), klub berjulukan I Rossoneri itu mampu meraih kemenangan 2-1 atas Inter.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Catatan Buruk

AC Milan punya catatan buruk menghadapi Inter Milan. Dalam lima pertemuan terakhir di Serie A, Milan hanya meraih sekali kemenangan sedangkan empat laga sisanya berakhir dengan kekalahan.

Fakta inilah yang membuat Milan dalam situasi tertekan. Namun, I Rossoneri tentu saja termotivasi untuk bisa mengudeta Inter dari posisi puncak klasemen sementara Liga Italia.

Laga nanti akan menjadi pertemuan ke-228 sepanjang sejarah. Inter dominan dengan 83 kemenangan, AC Milan menang dalam 77 laga, sedangkan 67 pertandingan berakhir imbang.

Sumber: AC Milan

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer