Sukses


Inter Milan Ikut Serta dalam Perburuan Georginio Wijnaldum, Kira-kira Barcelona Bete Enggak Ya?

Bola.com, Jakarta - Daftar peminat Georginio Wijnaldum di musim panas mendatang semakin bertambah panjang. Inter Milan dilaporkan juga ikut memantau pergerakan gelandang Liverpool tersebut.

Pemain Timnas Belanda itu di ambang pintu keluar dari Liverpool. Ia menolak untuk memperpanjang kontraknya yang habis di musim panas nanti.

Beredar kabar bahwa Wijnaldum diminati oleh banyak klub. Salah satunya adalah Barcelona yang sudah dihubungkan dengan sang gelandang sejak tahun lalu. Blaugrana di atas angin menggunakan senjata kedekatan Georginio Wijnaldum dengan Ronald Koeman pelatih mereka.

Tapi hal itu tak lantas membuat Barcelona 100 persen sudah pasti mendapatkan Georginio Wijnaldum.

FC Inter News mengklaim bahwa Barcelona memiliki pesaing baru untuk Wijnaldum. Inter Milan dilaporkan tertarik merekrut sang gelandang.

Menurut laporan tersebut, Inter Milan saat ini ingin menambah kekuatan lini tengahnya. Antonio Conte dilaporkan masih belum puas dengan performa para gelandang Inter. Sehingga ia butuh gelandang baru di timnya.

Conte diberitakan sudah lama naksir dengan keserbabisaan Wijnaldum sehingga ia tertarik merekrutnya di musim panas nanti.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Bokek

Menurut laporan tersebut, Inter Milan akan sangat serius untuk memburu jasa Wijnaldum. Ini dikarenakan sang gelandang akan berstatus free agent di musim panas nanti. Sehingga mereka tidak perlu keluar uang banyak untuk merekrutnya.

Itulah mengapa Conte sudah meminta manajemen Inter untuk segera mendeklati Wijnaldum.

 Menurut laporan tersebut, kans Inter untuk mendatangkan Wijnaldum cukup terbuka.

Pasalnya Barcelona bisa jadi batal merekrut sang gelandang jika Ronald Koeman tidak lagi menjadi manajer Las Azulgrana. Lagipula klub tersebut diragukan berani menyodorkan gaji gede, meningat kondisi keuangan mereka sedang compang camping imbas pandemi corona.

Sumber asli: FC Inter News

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, Published 26/2/2021)

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer