Sukses


Liga Italia: Juventus Segera Cuci Gudang, Federico Bernardeschi Jadi yang Pertama?

Bola.com, Jakarta - Penyerang sayap Juventus, Federico Bernardeschi, tampaknya sudah harus mulai mencari klub baru untuk pindah pada musim panas nanti. Kabarnya, Bernardeschi menjadi pemain yang akan dilepas Juventus pada musim panas mendatang.

Musim 2020/2021 resmi menjadi musim yang buruk bagi Juventus. Bianconeri gagal mempertahankan gelar Scudetto setelah terus menjuarainya selama sembilan musim beruntun.

Demi kembali sukses pada musim depan, Juventus berencana merombak tim pada musim panas nanti. Mereka akan menjual beberapa pemain untuk mendatangkan beberapa pemain lainnya.

Calciomercato mengklaim Juventus mulai menyusun daftar jual mereka untuk musim panas. Satu nama yang kabarnay bakal didepak dari Juventus Stadium adalah Federico Bernardeschi.

Menurut laporan tersebut, Juventus sudah lama ingin menjual sang pemain. Sejak dibeli dari Fiorentina, Bernardeschi kesulitan untuk mengeluarkan kemampuan terbaiknya.

Alhasil, kontribusinya bagi Juventus dirasa tidak seberapa. Itulah mengapa pemain sayap berusia 27 tahun itu bakal didepak oleh Bianconeri pada musim panas nanti.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Menjadi Alat Pembayaran

Juventus memiliki rencana cadangan untuk Federico Bernardeschi. Sang pemain sayap kabarnya akan menjadi alat tukar pada musim panas nanti.

Juventus akan menggunakannya dalam skema tukar tambah dengan pemain lain. Namun, tidak ada kans untuk Bernardeschi untuk bertahan di Juventus pada musim 2021/2022 mendatang.

Kontrak sang pemain sayap itu di Juventus akan berakhir pada 2022. Bernardeschi kabarnya bisa ditebus di kisaran angka 20 juta euro pada musim panas nanti.

Sumber: Calciomercato

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 4/5/2021)

3 dari 3 halaman

Posisi Juventus Saat Ini

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer