Bola.com, Jakarta - Gianluigi Buffon segera kembali ke Parma di mana ia melakukan debut Serie A 26 tahun lalu. Buffon telah mengonfirmasi meninggalkan Juventus pada musim panas ini.
Menurut beberapa laporan di Italia, pemain berusia 43 tahun itu hampir kembali ke mantan klubnya meski kini di Serie B.
Baca Juga
Advertisement
Parma terdegradasi dari papan atas Italia pada 2020-21, tetapi memiliki ambisi untuk segera kembali ke Serie A.
Buffon dapat pindah ke Stadio Tardini dengan bebas transfer karena kontraknya dengan Juventus berakhir pada Juni 2021 dan dia tidak akan memperpanjangnya.
Sky Sport Italia dan Sportitalia melaporkan, Gianluigi Buffon hampir mencapai kesepakatan dengan mantan klubnya itu.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
26 Tahun
Gianluigi Buffon melakukan debutnya di Serie A bersama Parma 26 tahun lalu.
Dia memainkan 220 pertandingan, memenangkan satu Piala UEFA, satu Piala Super Italia, dan satu Coppa Italia.
Dia meninggalkan Stadio Tardini pada tahun 2001 untuk bergabung dengan Juventus seharga 50 juta euro. Buffon memegang rekor penampilan terbanyak di Serie A dengan 657 pertandingan.
Sumber: Football Italia
Advertisement