Bola.com, Jakarta - Timnas Argentina menghadapi Ekuador dalam perempat final Copa America 2021 yang digelar di Estadio Olimpico Pedro Ludovico, Goiania, Minggu (4/7/2021) pagi WIB.
Performa Argentina di Copa America 2021 sangat baik. Sempat bermain imbang 1-1 dengan Chile dalam laga pertama Grup A, Lionel Messi dkk. kemudian selalu menang dengan detail 1-0 atas Uruguay dan Paraguay, serta 4-1 saat menghadapi Bolivia.
Baca Juga
Memprediksi Trio Bek yang Bakal Perkuat Lini Belakang Timnas Indonesia seusai Gabungnya Kevin Diks
Bocoran Suasana Ruang Ganti Timnas Indonesia dari Bang Jay Idzes: Masih Punya Motivasi Tinggi!
Hajime Moriyasu Pasang Target Jepang Juara Grup di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Korban Selanjutnya?
Advertisement
Sementara Ekuador melangkah ke perempat final tanpa satu kali pun meraih kemenangan di Grup B. Ekuador kalah 0-1 dari Kolombia, bermain imbang 2-2 dengan Venezuela dan Peru, serta bermain imbang 1-1 dengan Brasil.
Pertemuan terakhir kedua tim terjadi pada Oktober 2020, yaitu dalam laga pertama mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan. Bermain di Buenos Aires, Argentina menang 1-0 lewat penalti Lionel Messi.
Berbeda dengan pertemuan terakhir, kali ini Argentina dan Ekuador akan sama-sama berusaha maksimal untuk bisa meraih tiket semifinal Copa America 2021.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Link Live Streaming
Minggu (4/7/2021)
Perempat final Copa America 2021
Argentina vs Ekuador
Estadio Olimpico Pedro Ludovico
Kick-off: 08.00 WIB
Live Streaming: Vidio
Pembaca Bola.com bisa menikmati pertandingan perempat final Copa America 2021 antara Argentina kontra Ekuador melalui live streaming dengan mengklik tautan ini.
Advertisement