Sukses


Highlight Sepak Bola Putri Olimpiade Tokyo 2020: Brasil Pesta Gol ke Gawang China

Bola.com, Tokyo - Timnas Brasil berhasil menang atas China dengan skor 5-0 pada laga pertama sepak bola putri Olimpiade Tokyo 2020, di Stadion Miyagi, Rabu (21/07/2021).

Baru saja pertandingan berlangsung 10 menit, Brasil berhasil menorehkan gol pertamanya di ajang Olimpiade Tokyo 2020 pada menit ke-9.

Tiga belas menit berselang, giliran Debinha yang menambah keunggulan Brasil atas China. Debinha sukses mencetak gol setelah kiper China, Peng Shimeng, memuntahkan bola yang sebelumnya ditendang oleh Beatriz.

Meskipun tertinggal dua gol, China nyaris mencatatkan gol melalui tendangan dari luar kotak penalti. Namun, Tendangan keras Miao Siwen berhasil ditangkis secara epic oleh kiper Barbara. 

Pada babak kedua, China sempat bermain ofensif meskipun tidak berhasil mencetak gol. Merasa terancam, Brasil berbalik bermain ofensif. Gol akhirnya kembali diciptakan melalui tendangan kidal dari Marta pada menit ke-74.

Skor terus bertambah bagi tim Brasil setelah Wang Xiaoxue melanggar Andressa di dalam kotak penalti. Alhasil, Brasil mendapatkan hadiah penalti. Sebagai pengambil tendangan di titik putih, Andressa berhasil mencatatkan gol keempat bagi timnas Brasil.

Sebagai hidangan penutup, Brasil kembali mencatatkan gol lewat tendangan Beatriz pada menit ke-89. Skor 5-0 bagi tim Samba.

Selama waktu pertandingan, Brasil sukses melakukan shot on goal sebanyak sembilan kali, sedangkan China hanya berhasil mencatatkan sepertiganya.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Hasil Pertandingan

Jika anda melewatkan pertandingan China VS Brasil kemarin, anda dapat menyaksikan highlight tersebut melalui video di bawah.

 

Ajang multievent Olimpiade Tokyo 2020 bisa pembaca Bola.com saksikan melalui TV teresterial INDOSIAR dan O Channel. Selain itu juga bisa di layanan over the top (OTT) VIDIO baik gratis maupun berbayar dengan 12 channel tambahannya, serta channel Champions TV 1, 2 dan 3 yang dikelola IEG (Indonesia Entertainment Group), salah satu anak perusahaan di Emtek Group. Yuk nikmati sajian live streamingnya dengan mengklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer