Sukses


Highlight Sepak Bola Putri Olimpiade Tokyo 2020: Belanda Bantai China 8-2

Bola.com, Tokyo - Timnas sepak bola putri Belanda berhasil meraih kemenangan dengan skor telak 8-2 atas China pada laga ketiga sepak bola putri Grup F Olimpiade Tokyo 2020, di Stadion Internasional Yokohama, Selasa (27/07/2021) malam.

Pada babak pertama, Belanda berhasil mencetak gol pertamanya di ajang Olimpiade Tokyo 2020 melalui counter attack cepat dimana gol dicetak oleh Shanice van de Sanden setelah berhasil mengibuli kiper China pada menit ke-12.

Meskipun Belanda bermain agresif dengan menekan pertahanan China, China akhirnya bisa menyamai kedudukan pada menit ke-28 setelah Wang Shanshan menembak pelan ke arah kiri yang tidak mampu dihadang oleh kiper Sari van Veenendaal.

Tak berselang lama, pada menit ke-38 Belanda berhasil menjebloskan kembali bola ke gawang lawan oleh Lineth Beerensteyn. Dan tepat satu menit sebelum peluit pertama tanda babak pertama selesai, Lineth Beerensteyn mencetak gol keduanya melalui tendangan lambung di dalam kotak penalti.

Di babak kedua, Belanda semakin mengganas. Pasalnya, baru saja babak kedua dimulai, Belanda kembali mencetak gol melalui sundulan dari Lieke Martens berkat assist yang diberikan oleh Kika van Es pada menit ke 47.

Merasa perlu mempertajam ujung tombaknya, pelatih China Jia Xiuquan akhirnya mengganti penyerang Xiao Yuyi dengan Wang Yanwen pada menit ke-59. Namun, Belanda kembali berhasil mencetak gol kelimanya melalui sepakan kaki kiri Vivianne Miedema pada menit ke-65.

Wang Yanwen sendiri akhirnya berhasil mencetak gol bagi China pada menit ke-69. Namun, bukannya memberikan harapan bagi China, 10 menit berselang, Belanda semakin mengukuhkan skor nya dengan tiga gol yang dicetak Lieke Martens, Victoria Pelova, dan Vivianne Miedema.

Meskipun begitu, tidak ada lagi penambahan gol bagi kedua tim sampai peluit tanda berakhir pertandingan ditiupkan oleh wasit. 

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Hasil Pertandingan

Dengan kemenangan Belanda atas China kemarin, maka Belanda dipastikan lolos ke babak perempat final Olimpiade Tokyo 2020.

Jika anda melewatkan pertandingan Belanda VS China kemarin, anda dapat menyaksikannya melalui platform Vidio.

 

Ajang multievent Olimpiade Tokyo 2020 bisa pembaca Bola.com saksikan melalui TV teresterial INDOSIAR dan O Channel. Selain itu juga bisa di layanan over the top (OTT) VIDIO baik gratis maupun berbayar dengan 12 channel tambahannya, serta channel Champions TV 1, 2 dan 3 yang dikelola IEG (Indonesia Entertainment Group), salah satu anak perusahaan di Emtek Group. Yuk nikmati sajian live streamingnya dengan mengklik tautan ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer