Sukses


Timnas Argentina Lengkapi 13 Tim yang Sudah Lolos ke Piala Dunia 2022

Bola.com, Jakarta - Timnas Argentina berhasil mengamankan tiket ke putaran final Piala Dunia 2022. Hal tersebut diraih Tim Tango setelah Chile menelan kekalahan dari Ekuador.

Argentina menghadapi Timnas Brasil pada laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 di Estadio San Juan del Bicentenario, Rabu (17/11/2021) pagi WIB. Mendapat dukungan dari suporternya, Timnas Argentina ditahan Brasil dengan skor 0-0.

Meski meraih satu angka, La Albiceleste tetap berada di posisi kedua klasemen sementara kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan dengan nilai 29. Mereka unggul 12 angka atas Peru di peringkat lima.

Awalnya, Timnas Argentina membutuhkan satu angka lagi untuk menempati posisi empat besar di klasemen, sekaligus menyegel tiket ke Qatar. Namun ternyata, Argentina lolos lebih cepat ke Piala Dunia 2022.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Kekalahan Chile Menjadi Berkah

Hal tersebut tak lepas dari kekalahan yang didapat Chile dari Ekuador. Bermain di kandang sendiri, Estadio San Carlos de Apoquindo, Chile menyerah 0-2 dari Ekuador.

Dengan begitu, koleksi 29 poin yang dimiliki Argentina sudah tak bisa lagi dikejar oleh Chile ataupun Peru.

Chile yang saat ini berada di urutan enam dengan 16 poin, hanya akan mendulang angka maksimal 28 dari empat laga tersisa. Adapun Peru dengan 17 poin bisa mengoleksi poin maksimal 29.

Timnas Argentina menyusul Brasil yang sudah lebih dulu memastikan lolos ke Piala Dunia 2022 dari zona Amerika Selatan. Selecao saat ini kukuh di puncak klasemen dengan 35 poin.

 

3 dari 3 halaman

Daftar tim yang lolos:

Tuan rumah:

  • Qatar

Zona Eropa:

  • Timnas Serbia (Juara Grup A lolos pada 15 November 2021)
  • Timnas Spanyol (Juara Grup B lolos pada 15 November 2021)
  • Timnas Swiss (Juara Grup C lolos pada 16 November 2021)
  • Timnas Prancis (Juara Grup D lolos pada 14 November 2021)
  • Timnas Belgia (Juara Grup E lolos pada 14 November 2021)
  • Timnas Denmark (Juara Grup F lolos pada 13 Oktober 2021)
  • Timnas Belanda (Juara Grup G lolos pada 17 Oktober 2021)
  • Timnas Kroasia (Juara Grup H lolos pada 14 November 2021)
  • Timnas Inggris (Juara Grup I lolos pada 15 November 2021)
  • Timnas Jerman (Juara Grup J lolos pada 12 Oktober 2021)

Zona Amerika Selatan:

  • Timnas Brasil (Posisi empat besar di klasemen lolos pada 12 November 2021)
  • Timnas Argentina (Posisi empat besar di klasemen lolos pada 17 November 2021)
Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer