Sukses


Hasil Liga Italia: Dua Gol Penalti Leonardo Bonucci Pastikan Juventus Curi 3 Poin di Markas Lazio

Bola.com, Roma - Juventus berhasil mencuri tiga poin maksimal dalam lawatannya ke Stadion Olimpico Roma pada giornata 13 Serie A Liga Italia, Minggu (21/11/2021) dini hari WIB. Menghadapi Lazio, Juventus menang 2-0 lewat dua gol penalti Leonardo Bonucci.

Permainan berjalan sangat sengit sejak awal pertandingan. Lazio, yang menjadi tuan rumah, cukup tampil menekan dengan memiliki dua peluang lewat Felipe Anderson dan Manuel Lazzari pada 10 menit pertama pertandingan.

Juventus harus melakukan pergantian pemain begitu cepat. Baru 15 menit berjalan, Danilo mengalami cedera dan harus ditarik keluar. Massimiliano Allegri pun memasukkan Dejan Kulusevski sebagai penggantinya.

Juventus justru berhasil mendapatkan momen untuk meraih keunggulan di depan pendukung Lazio. Leonardo Bonucci mencetak gol dari titik putih pada menit ke-23 setelah Alvaro Morata dilanggar di kotak terlarang.

Saling serang terus berlangsung, di mana Lazio tampak bertekad untuk bisa menyamakan kedudukan. Namun, hingga babak pertama berakhir tak ada gol tambahan dan Juventus tetap unggul 1-0 atas tim tuan rumah.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Bonucci Tajam dari Titik Putih

Permainan makin intens di babak kedua. Lazio berusaha keras untuk bisa menjebol gawang Juventus yang dikawal oleh Wojciech Szczesny. Sejumlah peluang dibuat pemain-pemain dari tim tuan rumah, tapi pertahanan Juventus cukup rapat dan beberapa peluang Lazio terbuang sia-sia.

Justru Juventus yang akhirnya berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-83. Lagi-lagi Juventus mencetak gol dari titik putih yang sukses dieksekusi oleh Leonardo Bonucci.

Juventus kembali mendapatkan penalti dari wasit setelah kiper Lazio, Pepe Reina, melanggar keras Federico Chiesa dari belakang di kotak penalti yang membuat wasit langsung menunjuk titik putih untuk kedua kalinya.

Berhasil unggul dua gol, Juventus mencoba untuk mengalirkan bola dan menjaganya dari kemungkinan pemain Lazio merebutnya. Namun, anak-anak asuh Massimiliano Allegri itu tetap berusaha memberikan tekanan kepada lini pertahanan Lazio di sisa waktu yang ada.

Dua peluang emas didapatkan oleh Moise Kean untuk membawa Juventus unggul lebih besar pada sisa waktu yang ada. Sayangnya, dua tembakan keras Kean itu masih mampu dihalau oleh Pepe Reina.

Hingga pertandingan berakhir, tak ada tambahan gol dari kedua tim. Juventus berhasil mencuri tiga poin di markas Lazio berkat dua gol penalti yang dicetak sang kapten, Leonardo Bonucci.

 

3 dari 4 halaman

Susunan Pemain

  • Lazio (4-3-3): Pepe Reina; Manuel Lazzari, Luiz Felipe, Francesco Acerbi, Elseid Hysaj; Sergej Milinkovic-Savic, Danilo Cataldi, Luis Alberto; Felipe Anderson, Mattia Zaccagni, Pedro
  • Pelatih: Maurizio Sarri
  • Juventus (3-1-4-2): Wojciech Szczesny; Danilo, Leonardo Bonucci, Matthijs de Ligt; Manuel Locatelli; Juan Cuadrado, Weston McKennie, Adrien Rabiot, Luca Pellegrini; Alvaro Morata, Federico Chiesa
  • Pelatih: Massimiliano Allegri
4 dari 4 halaman

Posisi Lazio dan Juventus di Liga Italia Saat Ini

  • Juventus adalah klub sepakbola asal Italia
    Juventus Football Club S.p.A atau yang biasa dikenal dengan Juventus atau Juve adalah klub sepak bola profesional asal Italia.
    Juventus adalah klub sepakbola asal Italia

    Juventus

  • Sebuah perkumpulan olahraga profesional Italia yang berbasis di Roma, Italia, terkenal dengan cabang sepak bolanya
    Sebuah perkumpulan olahraga profesional Italia yang berbasis di Roma, Italia, terkenal dengan cabang sepak bolanya
    Sebuah perkumpulan olahraga profesional Italia yang berbasis di Roma, Italia, terkenal dengan cabang sepak bolanya

    Lazio

  • Serie-A adalah kasta tertinggi liga sepakbola di Italia yang dimulai pada Agustus 2016
    Serie-A adalah kasta tertinggi liga sepakbola di Italia yang dimulai pada Agustus 2016
    Serie-A adalah kasta tertinggi liga sepakbola di Italia yang dimulai pada Agustus 2016

    Liga Italia

  • Serie A adalah sebuah divisi tertinggi liga sepak bola di Italia
    Serie A adalah sebuah divisi tertinggi liga sepak bola di Italia
    Serie A adalah sebuah divisi tertinggi liga sepak bola di Italia

    Serie A

  • Bola.com

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer