Sukses


Liga Italia: Remuk Redam, Juventus Kehilangan Dua Bintangnya usai Dipecundangi Atalanta

Bola.com, Jakarta - Juventus semakin dalam situasi remuk redam, usai kalah dari Atalanta pada lanjutan pekan ke-14 Liga Italia. Bianconeri dipermalukan tamunya Atalanta 0-1 di Allianz Stadium, Turin, Minggu (28/11/2021) dini hari.

Gol tunggal striker Atalanta, Duvan Zapata pada babak pertama gagal dibalas oleh para pemain Juventus. Hasil ini merupakan kekalahan kelima yang sudah dialami Juventus di musim 2021/2022.

Anak asuh Massimiliano Allegri tidak hanya kembali terlempar di posisi delapan klasemen sementara. Namun situasi lain adalah kabar buruk dengan cederanya dua bintang mereka, Weston McKennie dan Federico Chiesa.

Kedua pemain ini mengalami cedera di laga kontra Atalanta. Praktis semakin membuat Juventus bakal kesulitan kembali ke jalur positif di Serie A yang hampir berjalan separuh musim.

DAZN mengklaim bahwa derita Juventus tidak sampai di situ. Dua pemain mereka, Weston McKennie dan Federico Chiesa harus tumbang karena cedera.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Cukup Serius

Menurut laporan tersebut, cedera Federico Chiesa tampaknya cukup parah. Hal itu dikonfirmasi langsung oleh sang manajer, Massimiliano Allegri.

Allegri membeberkan bahwa Chiesa mengalami masalah pada otot flexornya. Sehingga ia dipastikan akan absen melawan Salernitana di pekan ke-15, Rabu (1/12/2021).

Namun untuk seberapa parah cedera sang winger masih belum diketahui. Karena Juventus masih menunggu pemeriksaan medis untuk sang pemain Timnas Italia itu.

Sementara laporan tersebut juga mengklaim bahwa Weston McKennie juga mengalami cedera. Namun cederanya tergolong ringan. Ia mengalami benturan di bagian lutut saat melawan Atalanta. Sehingga ia lututnya diduga terkilir di laga itu.

Allegri membeberkan bahwa dari pandangan awal cedera McKennie tidak terlalu serius. Namun ia masih menunggu hasil pemeriksaan untuk mengetahui kondisi terkininya.

3 dari 4 halaman

Incar Posisi Empat Besar

Juventus tidak mau berlama-lama terpuruk akibat kekalahan kontra Atalanta. Si Nyonya Tua akan mencoba bangkit di giornata ke-15 Serie A.

Juventus dijadwalkan akan bertandang ke markas Salernitana pada tengah pekan ini. Kemenangan menjadi harga mati bagi Si Nyonya Tua.

Allegri juga mengindikasikan bahwa target Juve musim ini bukanlah juara, hanya untuk mengamankan empat besar. Sebab itu, dia memuji kerja keras para pemainnya dari laga ke laga.

"Kami ada di sini untuk bersaing menembus empat besar. Saya tidak bisa komplain pada para pemain setelah performa itu," lanjut Allegri.

"Saya hanya bisa memberi selamat untuk kerja keras mereka. Sisanya tergantung Anda [media] yang bicara untuk hidup," tandasnya.

Disadur dari: Bola.net (Gia Yuda Pradana, published 28/11/2021)

4 dari 4 halaman

Yuk Tengok Posisi Juventus di Liga Italia

Video Populer

Foto Populer