Sukses


Ballon d'Or 2021: Alasan Kylian Mbappe Merasa Tak Layak Disejajarkan dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi

Bola.com, Jakarta - Bintang PSG, Kylian Mbappe merasa tidak layak disejajarkan dengan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

Mbappe, yang membantu Prancis menjuarai Piala Dunia 2018, sudah lama dianggap sebagai pewaris takhta kedua veteran itu, yang kini masing-masing berusia 34 dan 36 tahun.

Pada malam ketika Messi memenangi Ballon d'Or ketujuh, Mbappe finis di posisi kesembilan. Pemain berusia 22 tahun itu merasa bahwa dia memiliki banyak pekerjaan di depan untuk mencapai level pasangan legendaris itu.

"Ini menyenangkan tetapi saya tidak seperti Messi dan Ronaldo. Mereka telah menang berkali-kali, mereka adalah legenda," kata Mbappe.

"Saya beruntung bermain dengan Leo dan belajar darinya setiap hari. Memiliki nama saya di sebelah nama mereka adalah suatu kebanggaan."

Kylian Mbappe, yang terus dikaitkan dengan Real Madrid, telah menyumbangkan sembilan gol dan 10 assist dari 19 penampilannya di semua kompetisi musim ini.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Kebersamaan Singkat

PSG saat ini memiliki lini serang yang luar biasa dengan tiga bintang besar sepak bola dunia setelah Lionel Messi datang dan bertandem dengan Neymar dan Kylian Mbappe pada musim ini.

Namun, tampaknya masa-masa ketiganya untuk bersama bakal berlangsung singkat. PSG kesulitan untuk mempertahankan ketiganya secara bersamaan.

Kylian Mbappe kini berada dalam tahun terakhir kontraknya bersama PSG, yang artinya pemain muda asal  Prancis itu bisa bernegosiasi dengan tim mana pun pada Januari nanti untuk bergabung secara gratis pada musim panas tahun depan.

3 dari 4 halaman

OTW ke Real Madrid

Striker Timnas Prancis itu sudah sering dikaitkan dengan Real Madrid. Bahkan, Madrid dikabarkan rela tak boros dalam belanja pemain pada musim panas 2020, demi bisa mengumpulkan uang untuk menggaet Kylian Mbappe pada 2021.

"Sekarang ada banyak hal, tantangan besar dan saya sudah membicarakannya," lanjutnya.

Mbappe kemudian ditanyai apakah dia akan bertahan di PSG dalam waktu dekat.

"Saya di sini, saya masih di sini dan akan bertahan untuk musim ini," katanya.

Sumber: Sports Mole, Tribal Football

4 dari 4 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Video Populer

Foto Populer