Sukses


Liga Champions: Varian Omicron Ancam Duel Manchester United Vs Young Boys Digelar di Tempat Netral

Bola.com, Manchester - Swiss mengubah aturan perjalanan dari dan ke Inggris di tengah munculnya varian Omicron. Jika Young Boys perlu dikarantina selama 10 hari, maka pertandingan Liga Champions dengan Manchester United berpotensi dipindahkan ke tempat netral.

Laga Manchester United versus Young Boys sedianya dihelat pada Kamis (9/12/2021) di Old Trafford.

Belakangan ini muncul varian terbaru COVID-19 bernama Omicron yang telah menyentuh area Eropa, termasuk di antaranya Inggris.

Kemunculan Omicron membuat sejumlah pertandingan sepak bola terancam. Apalagi beberapa negara seperti Swiss bergerak cepat dengan membukukan peraturan baru.

Swiss memberlakukan karantina 10 hari kepada siapapun yang kembali dari luar negeri, khususnya Inggris. Padahal, Young Boys harus berhadapan dengan Manchester United dalam lanjutan Grup F Liga Champions.

"UEFA sedang melakukan diskusi intens dengan FA dan Federasi Sepak Bola Swiss mengenai hal ini," bunyi pernyataan UEFA.

"Kami akan terus bertukar informasi dan akan mempublikasikan apapun keputusannya saat sudah mendapatkan konfirmasi dari otoritas terkait."

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Pindah Venue?

Berdasarkan regulasi EUFA yang dibuat pada 2020 terkait pandemi virus corona, memindahkan lokasi pertandingan ke tempat netral jadi opsi.

"Jika pembatasan yang diberlakukan oleh otoritas nasional/lokal dari negara klub tamu berlaku untuk perjalanan klub tamu untuk memainkan pertandingan atau kepulangannya setelah pertandingan, klub tuan rumah harus mengusulkan tempat alternatif yang cocok yang mungkin berada di negara netral ( dalam wilayah asosiasi anggota UEFA) yang akan memungkinkan pertandingan berlangsung dan tidak akan menyebabkan klub tamu melakukan pembatasan di kedua arah perjalanan."

"Jika klub tuan rumah gagal mengusulkan tempat alternatif yang sesuai, administrasi UEFA akan mengambil keputusan akhir tentang tempat pertandingan dan/atau tanggal pertandingan. Klub tuan rumah akan tetap bertanggung jawab atas penyelenggaraan pertandingan dan kedua klub akan berbagi informasi terkait biaya dalam ukuran yang sama."

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer