Bola.com, Jakarta - Dalam persaingan sebagai pesepak bola terbaik dunia, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo dikenal memiliki karakter yang berbeda sebagai bintang di lapangan hijau. Namun, baru-baru ini kedua pemain punya kesamaan, terutama saat merespons sebuah informasi di media sosial.
Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo dikenal luas sebagai dua pemain terbaik di dunia dan jika digabungkan telah memenangkan 11 dari 12 Ballon d'Or terakhir.
Baca Juga
Advertisement
Keduanya dianggap sebagai karakter yang cukup beredar. Namun, Cristiano Ronaldo dikenal lebih vokal dan terbuka ketimbang Messi. Cristiano Ronaldo tidak pernah merahasiakan keinginannya untuk menjadi yang terbaik.
Ketimbang Cristiano Ronaldo yang selalu terlihat memperlihatkan seperti apa perasaannya, Messi dikenal sebagai karakter yang bertolak belakang. Namun, belum lama ini Lionel Messi memperlihatkan kemiripan dengan Cristiano Ronaldo.
Belum lama ini, baik Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo terlibat dalam percakapan melalui pesan (direct message) di Instagram dan keduanya sama-sama memperlihatkan kemarahan.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Lionel Messi DM Jamie Carragher dan Menyebutnya Keledai
Baik Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo menggunakan media sosial mereka dan terlibat dalam sebuah perselisihan ketika merasa tidak mendapatkan kredit yang pantas mereka dapatkan dan menegaskan bahwa mereka adalah yang terbaik di dunia.
Pekan lalu, legenda Liverpool, Jamie Carragher, bicara dalam program Monday Night Football di Sky Sports bahwa dirinya telah dihubungi oleh Lionel Messi yang sedang kesal melalui Instagram.
"Saya membahas Ronaldo pada awal musim. Saya berpikir itu adalah rekrutan bagus untuk Manchester United. Dan saya mengatakan contohnya adalah Messi. Saya tidak berpikir Messi adalah pembelian bagus untuk PSG," ujar Carragher.
"Itu saya katakan di Monday Night Football dan saya mendapatkan pesan pribadi di Instagram. Dari orangnya sendiri. Saya tidak akan memperlihatkan pesan pribadi itu, tapi pada dasarnya ia menyebut saya keledai," lanjut legenda Liverpool itu mengenai pesan yang dikirimkan Lionel Messi kepadanya.
Â
Advertisement
Cristiano Ronaldo Protes dan Memblokir Transfermarkt
Setelah itu, situs penilaian sepak bola Transfermarkt mengungkapkan bahwa mereka juga mendapatkan pesan dari pesepak bola terhebat sepanjang masa. Jika Lionel Messi menegur Carragher, Cristiano Ronaldo adalah yang menghubungi Transfermarkt melalui Instagram.
Situs itu menilai Ronaldo seharga 67 juta pound saat bersama Juventus, menjadi tertinggi keempat adi Serie A, di belakang Christian Eriksen, Lautaro Martinez, dan kemudian rekan setimnya di Juventus, Paulo Dybala.
Meski memiliki peringkat tertinggi di kategori usianya, Cristiano Ronaldo marah dan menggunakan media sosial dan memberitahu mereka secara pribadi.
Manajer Transfermarkt Inggris, Daniel Busch, mengatakan kepada The Athletic: "Kami memasang daftar 10 pemain dengan usia 33 tahun ke atas di Instagram, dan Ronaldo masih berada di posisi pertama, tapi ia mengatakan harusnya bernilai lebih tinggi."
"Mereka menjawabnya, menjelaskan alasannya dan mengatakan kepadanya, 'Dari antara orang-orang di grup usia Anda, Anda adalah nomor satu. Ada perbedaan sekitar 30 hingga 50 juta pound (antara Ronaldo dan pemain berikutnya dalam daftar), dan kemudian dia mengirimkan beberapa smilies dan kemudian memblokir kami."
Tampaknya Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo menjadi lebih mirip daripada yang diyakini banyak orang ketika mereka merasa prestasi atau kemampuan mereka diremehkan oleh pihak lain.
Sumber: Mirror