Sukses


Hasil Liga Italia: Pedih! Gol Nicolo Zaniolo Dianulir VAR di Injury Time, AS Roma Imbang Vs Genoa

Bola.com, Jakarta - AS Roma harus gigit jari ketika ditahan imbang Genoa dengan skor 0-0 di Stadio Olimpico pada laga lanjutan Liga Italia 2021/2022 hari Sabtu (05/02/2022).

Bagaimana tidak, gol Nicolo Zaniolo pada injury time babak kedua harus dianulir oleh wasit yang memimpin pertandingan.

Usai melihat VAR, wasit memutuskan dalam proses gol Nicolo Zaniolo, terlebih dahulu ada pelanggaran yang dilakukan Tammy Abraham kepada pemain Genoa.

Tampak pemain AS Roma sangat frustrasi melihat gol ini dianulir wasit via VAR. Terbukti usai momen ini, Nicolo Zaniolo mendapat kartu kuning kedua karena memprotes wasit.

Nicolo Zaniolo sampai harus ditenangkan pelatih AS Roma, Jose Mourinho karena tampak meleda-ledak emosinya. 

Terlepas gol dianulir VAR, AS Roma kesulitan menembus pertahanan Genoa. Padahal tim tamu sudah bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-69 setelah Leo Oestigard mendapat kartu merah.

Hasil imbang ini membuat AS Roma tidak punya modal bagus menuju laga kontra Inter Milan di ajang Coppa Italia.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Susunan Pemain

  • Susunan Pemain:
  • AS Roma (3-4-1-2): Rui Patricio; Gianluca Mancini, Chris Smalling, Roger Ibanez; Rick Karsdorp, Bryan Cristante, Sergio Oliveira, Ainsley Maitland-Niles; Henrikh Mkhitaryan; Nicolo Zaniolo, Tammy Abraham.
  • Pelatih: Jose Mourinho.
  • Genoa (4-3-3): Salvatore Sirigu; Silvan Hefti, Zinho Vanheusden, Mattia Bani, Johan Vasquez; Stefano Sturaro, Milan Badelj, Manolo Portanova; Caleb Ekuban, Mattia Destro, Kelvin Yeboah.
  • Pelatih: Alexander Blessin.
3 dari 3 halaman

Di Mana Posisi Genoa dan AS Roma Saat Ini?

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer