Bola.com, Jakarta - AS Roma punya misi sulit ketika berhadapan dengan Inter Milan pada ajang perempat final Copa Italia 2021/2022 hari Kamis dini hari WIB pukul 03.00.
Inter Milan dan AS Roma sudah bertemu sekali musim ini, yakni pada pekan ke-16 Serie A di Stadio Olimpico. Reuni Jose Mourinho dengan Inter itu berakhir pahit buatnya. Roma besutannya dipaksa menyerah 0-3 oleh anak-anak asuh Simone Inzaghi.
Baca Juga
Claudio Ranieri Datang, AS Roma Berubah dari Special One Menjadi Normal One
Legenda Inter Milan Sebut AS Roma sebagai Tim Terburuk di Liga Italia Saat Ini: Jose Mourinho Sudah Menduganya!
Kritikan Pedas Antonio Cassano untuk Bos AS Roma yang Gaet Claudio Ranieri: Keluarga Friedkin Lagi-lagi Bikin Kacau
Advertisement
Hakan Calhanoglu dan Denzel Dumfries masing-masing mencetak satu gol ke gawang Roma di laga itu. Eks Roma, Edin Dzeko juga sekali menjebol gawang Giallorossi.
Akhir pekan kemarin, Inter dan Roma sama-sama menelan hasil yang mengecewakan. Inter sempat unggul lewat gol Ivan Perisic, tapi akhirnya kalah 1-2 dari sang rival sekota AC Milan.
Sementara itu, Roma bermain imbang 0-0 dengan Genoa, yang diwarnai penganuliran gol serta kartu merah Nicolo Zaniolo di injury time.
Pada laga ini, tentu AS Roma punya cukup senjata untuk mempermalukan Inter Milan. Yuk tengok tiga pemain AS Roma yang bisa membuat I Nerazzurri ketar ketir di Coppa Italia.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
1. Tammy Abraham
Tammy Abraham adalah salah satu penampil terbaik untuk AS Roma musim ini. Dia terbukti bisa menambal kepergian Edin Dzeko ke Inter Milan dengan sangat baik.
Sejauh ini, ia sudah membukukan total 17 gol dari total 31 pertandingan semua ajang. Nah sepuluh gol di antaranya ia cetak di ajang Liga Italia.
Tammy Abraham tentunya bakal jadi momok menakutkan untuk lini belakang Inter Milan.
Advertisement
2. Nicolo Zaniolo
Pemain paling hot di AS Roma, maklum bakat Nicolo Zaniolo saat ini sedang diminati banyak tim papan atas Eropa.
Yang menarik Nicolo Zaniolo merupakan jebolan tim Primavera Inter Milan. Tentu pemain dengan catatan empat gol ini ingin unjuk gigi di depan eks timnya.
Nicolo Zaniolo juga sedang termotivasi usai golnya dianulir pada injury time ketika bertemu Genoa di Liga Italia, akhir pekan lalu.
3. Sergio Oliveira
Pemain anyar tapi bisa langsung memberikan efek luar biasa untuk AS Roma. Ya, eks kapten Porto, Sergio Oliveira membuktikan tidak butuh waktu lama untuk adaptasi.
Melawan Inter Milan, peran Oliveira sangat penting buat AS Roma. Dia diharapkan bisa menutup kekalahan kualitas skuad I Giallorossi dari Inter Milan, khususnya lini tengah.
Oliveira juga punya kualitas mumpuni dalam hal mencetak gol. Pada ajang Liga Italia, ia membukukan dua gol dari total tiga pertandingan.
Advertisement