Sukses


3 Bintang yang Diincar PSG untuk Pengganti Kylian Mbappe: Cristiano Ronaldo Bisa Berduet dengan Lionel Messi

Bola.com, Jakarta - Raksasa Prancis, Paris Saint-Germain (PSG) tampaknya mulai ancang-ancang untuk mencari pengganti bintang mereka, Kylian Mbappe. Superstar Prancis itu berpotensi hengkang dari Les Parisiens pada akhir musim nanti.

Masa depan Mbappe terus dispekulasikan. Pemain 22 tahun itu tak pernah lepas dikaitkan dengan Real Madrid. Alhasil membuat PSG siap mencari penggantinya jika Mbappe benar-benar ke Real Madrid.

Kabar ketertarikan Madrid atas Mbappe sudah bukan lagi menjadi rahasia umum. El Real sempat menawarkan 200 juta euro untuk Mbappe, namun tawaran itu tak digubris PSG.

Kontrak Mbappe di PSG akan berakhir pada Juni 2022 mendatang. PSG sendiri sudah memberikan perpanjangan kontrak, namun Mbappe belum menandatanganinya hingga kini dan ia bakal berstatus bebas transfer.

Pintu keluar Mbappe dari PSG diperkuat dengan adanya kesepakatan Los Blancos tentang nilai upahnya. Penyerang sayap yang berhasil membawa Timnas Prancis juara Piala Dunia 2018 itu akan mendapat gaji fantastis yakni 50 juta euro atau sekitar Rp806 miliar per tahun.

Jumlah tersebut akan menempatkan Kylian Mbappe masuk dalam jajaran pesepak bola dengan gaji tertinggi di dunia.

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Rumor Cristiano Ronaldo

PSG sepertinya menyadari bahwa mereka pasti akan kehilangan Mbappe. PSG akan merekrut tiga pemain baru sebagai pengganti Mbappe. Menarik memang kira-kira siapa saja pemain yang bakal didaratkan PSG untuk menggantikannya.

Adapun sejumlah nama masuk dalam daftar belanja PSG, jika Mbappe hengkang ke Madrid adalah, Erling Haaland, Paul Pogba, hingga Cristiano Ronaldo. Berarti Ronaldo bisa saja akan bertandem dengan Lionel Messi di PSG nanti.

Haaland adalah salah satu pencetak gol paling mematikan di sepak bola Eropa. Dia akan menjadi pengganti yang ideal untuk Mbappe. Haaland juga merupakan incaran Real Madrid untuk musim mendatang. Membajak Haaland bisa jadi ajang balas dendam PSG untuk Madrid yang mencoba mengambil Mbappe.

Kabar terbaru, PSG sedang merencanakan langkah untuk membawa superstar Manchester United Cristiano Ronaldo ke Prancis untuk menggantikan Kylian Mbappe yang dianggap keluar.

3 dari 3 halaman

Nasib Pogba dan Haaland

Jika Ronaldo ingin keluar dari Old Trafford, kurang dari 12 bulan setelah kembali ke mantan klubnya, PSG akan menjadi tujuannya yang paling mungkin karena belum pernah bermain di liga Prancis sebelumnya.

Dia juga akan berpasangan dengan Lionel Messi untuk pertama kalinya dalam kombinasi dari dua kemungkinan besar sepanjang masa. Namun, semuanya bergantung pada Mbappe yang meninggalkan Paris pada akhir musim dengan hatinya tertuju pada Real Madrid.

Adapun nama Paul Pogba memang sedang dispekulasikan bakal keluar dari Old Trafford. Mengingat, dirinya akan habis kontrak di Manchester United pada Juni 2022 dan belum perpanjang kontrak.

Sementara nama Erling Haaland juga bisa menjadi alternatif yang didatangkan PSG. Bintang muda Norwegia yang bermain untuk Borussia Dortmund itu sedang menjadi incaran tim-tim besar. Uang untuk membelanjakan Haaland tentu juga bukan sebuah masalah bagi PSG.

Sumber: Berbagai Sumber

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer