Sukses


VIDEO: AC Milan Hampir Kalah dari Penghuni Dasar Klasemen Liga Italia, Salernitana

Bola.com, Salerno - AC Milan hampir menelan kekalahan pada pekan ke-26 Liga Italia (Serie A) 2021/2022 yang digelar di Stadio Arechi, kandang Salernitana, Minggu (20/2/2022) dinihari WIB. Pasukan Stefano Pioli diselamatkan oleh Ante Rebic.

AC Milan tampaknya pada awal pertandingan bisa menang besar atas Salernitana, penghuni dasar klasemen sementara Liga Italia (Serie A) musim ini. Hal itu terbukti dengan gol pada menit kelima yang terjadi.  Gol tersebut dicetak Junior Messias setelah menerima bola hasil umpan terobosan dari Theo Hernandez.

Salernitana ternyata bisa menciptakan gol penyama skor. Gol dicetak Federico Bonazzoli pada menit ke-29. Kiper I Rossoneri, Mike Maignan, melakukan blunder dengan mencoba menghalau bola umpan lambung yang diarahkan ke kotak penalti.

Bola justru menjadi liar kemudian disambut Bonazzoli dengan tendangan salto dan gol tercipta. Skor 1-1 bertahan hingga babak pertama usai.

AC Milan memiliki beberapa peluang pada babak kedua, tetapi tidak ada yang menghasilkan gol. Tim tuan rumah justru membobol gawang Maignan untuk kedua kalinya. Gol dicetak Milan Duric dengan tandukan kepala pada menit ke-72 setelah mendapat bola hasil umpan lambung Pasquale Mazzocchi.

Pada menit ke-77, Ante Rebic, yang masuk menggantikan Brahim Diaz pada menit ke-61, menjadi penyelamat AC Milan. Golnya tercipta dengan tembakan dari luar kotak penalti. Bola diarahkan Rebic ke pojok kanan bawah gawang dan kiper Luigi Sepe hanya bisa memandang gawangnya kebobolan.

Skor 2-2 bertahan hingga pertandingan Salernitana kontra AC Milan berakhir. Seperti apa gol-gol yang tercipta? Para pembaca bisa menyimaknya dalam tayangan highlights Liga Italia di atas.

Video Populer

Foto Populer