Bola.com, Jakarta Pelatih Losc Lille, Jocelyn Gourvennec memberikan komentar jelang pertandingan melawan Chelsea di babak 16 besar Liga Champions.
Menurutnya, meskipun Losc Lille bukan menjadi tim unggulan dirinya tetap optimis jika anak asuhnya bisa menghadapi Chelsea dengan baik nanti.
Baca Juga
Advertisement
Ia juga mengatakan jika Losc Lille mengalami beberapa pengalaman menarik untuk dijadikan motivasi melawan Chelsea nantinya.
Pada pertandingan sebelumnya, Losc Lille berhasil meraih kemenangan meyakinkan melawan Wolfsburg di babak penyisihan.
Tidak hanya itu, RB Salzburg juga kerap menjadi korban kekalahan dari Losc Lille dalam babak penyisihan Liga Champions beberapa waktu lalu.
“Kami tidak tahu apa yang akan terjadi. Kami tahu ini akan sulit dan kami menghadapi tim yang hebat. Tetapi kami juga tahu jika kami bisa sangat tangguh untuk dihadapi. Grup kami sulit, meskipun awalnya tidak terlihat seperti itu. Kami mengalahkan Sevilla yang bermain bagus di La Liga, dan anda telah melihat RB Salzburg saat melawan Bayern. Kami berhasil meraih kemenangan melawan Salzburg.” Ujar Jocelyn Gourvennec.
Tentunya pada leg pertama nanti menjadi salah satu faktor penentu untuk Losc Lille. Mereka tetap optimis bisa mengalahkan Chelsea dengan bekal pertandingan sebelumnya di babak penyisihan Liga Champions.