Sukses


Cesc Fabregas Kecam Fans PSG yang Cemooh Lionel Messi: Seharusnya Mereka Bersyukur Punya La Pulga!

Bola.com, Jakarta - Pemain AS Monaco yang juga mantan gelandang Barcelona, Cesc Fabregas, mengkritik keras fans Paris Saint-Germain (PSG) yang mencemooh Lionel Messi setelah tersingkir dari Liga Champions. Menurutnya, tindakan fans PSG tersebut seharusnya bersyukur punya pemain sekelas Messi. 

Lionel Messi gabung PSG pada musim panas 2021 setelah kontraknya di Barcelona tidak dapat diperpanjang karena krisis finansial.  Namun, petualangannya di Paris berjalan tak sesuai harapan. Pemain asal Argentina itu baru membukukan dua gol di Ligue 1.  

Tersingkirnya PSG dari Liga Champions, di tangan rival lama Messi, Real Madrid, memicu gelombang reaksi dari para penggemar klub. Sudah lama fans PSG sangat mendambakan trofi bergengsi tersebut.

Saat ini, PSG unggul 12 poin di puncak klasemen Ligue 1, tetapi nasib mereka di Liga Champions lagi-lagi berakhir tanpa trofi. 

Setelah kalah dari Real Madrid di Liga Champions, PSG kemudian bermain kontra Bordeaux di liga. Saat itulah beberapa bintang PSG dicemoog fans, terutama Lionel Messi dan Neymar. 

Fabregas bermain bersama Lionel Messi selama tiga musim di Camp Nou. Selama periode itu Fabregas pernah dicemooh oleh penggemar Barca. Saat ini, ia juga bermain di Ligue 1 dengan Monaco dan mengecam pendukung PSG atas perilaku mereka terhadap mantan rekan setimnya.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Protes Cesc Fabregas

“Anda berbicara tentang pemain [Messi] yang baru saja tiba. PSG belum pernah memiliki pemain seperti ini sepanjang hidup mereka," kata Fabregas seperti dikutip Marca, Senin (28/3/2022). 

"Fans lebih baik bersyukur, mendukungnya, dan bukan malah menghancurkannya. Tahun ini atau berikutnya, pemain-pemain itu akan membawa Anda menuju momen-momen hebat."

Fabregas menjelaskan bagaimana rasanya dicemooh oleh penggemarnya sendiri selama periode keduanya di Barcelona. "Saya pernah dicemooih di Camp Nou," jelasnya. “Saya tahu apa yang terjadi dengan PSG. Para penggemar ingin menciptakan momen ketegangan dengan para pemain.

"Selama pertandingan mereka mendukung Anda, ketika mereka menyanyikan nama Anda, sempurna, tetapi apa yang saya lihat beberapa hari yang lalu, mereka mengejek ketika Neymar kehilangan bola atau bersiul ketika mereka menyentuh bola, itu sangat buruk."

 

3 dari 3 halaman

Thierry Henry Juga Heran

Lionel Messi belakangan kerap mendapat cemoohan dari suporter Paris Saint-Germain. Sikap tak simpatik pendukung PSG kepada Messi membuat legenda Timnas Prancis, Thierry Henry, terheran-heran.

"Minggu lalu, fans PSG mencemooh Lionel Messi. Bagaimana Anda bisa mencemooh yang terhebat sepanjang masa?" ucap Thierry Henry kepada Amazon Prime FR dikutip dari Goal.

"Siapa pemain yang paling banyak memberi assist di Ligue 1? Hari ini, tanpa Messi, PSG tidak bisa menciptakan apa-apa," kata rekan satu tim Lionel Messi ketika masih bermain di Barcelona tersebut.

Thierry Henry bukan satu-satunya orang yang heran dengan sikap fans PSG pada Lionel Messi. Lantas, apakah Messi layak mendapatkan 'hukuman' tersebut dari fans PSG?

Sumber: Marca 

Video Populer

Foto Populer