Sukses


Didepak Real Madrid dari Liga Champions, Chelsea Hanya Kurang Beruntung

Bola.com, Madrid - Chelsea gagal lolos ke semifinal Liga Champions musim ini setelah kalah agregat dari Real Madrid. Manajer The Blues, Thomas Tuchel, menyebut timnya hanya kurang beruntung.

Bertandang ke Santiago Bernabeu pada laga leg kedua perempat final Liga Champions, Rabu (13/4/2022) dini hari WIB, Chelsea berbekal kekalahan 1-3 dari El Real dalam pertemuan pertama di Stamford Bridge, 7 April lalu.

Berambisi membalaskan hasil minor tersebut sekaligus meraih tiket ke semifinal Liga Champions, Tim London Biru langsung tancap gas sejak menit awal. Chelsea menorehkan 57 persen penguasaan bola, berbanding 43 persen milik Real Madrid.

Bermain menekan, Chelsea mampu unggul 3-0 ketika duel berjalan 75 menit. Ketiga gol The Blues disarangkan Mason Mount pada menit ke-15, Antonio Rudiger menit ke-51, dan Timo Werner menit ke-75.

Skor tersebut bisa membuat Chelsea melenggang ke babak empat besar, karena unggul agregat 4-3. Sayangnya, The Blues gagal menghindarkan gawangnya dari kebobolan.

Real Madrid berhasil memperkecil ketertinggalan setelah Rodrygo mencetak gol pada menit ke-80. Skor 3-1 untuk keunggulan Chelsea bertahan hingga waktu normal berakhir, dan agregat pun menjadi sama kuat 3-3.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Karim Benzema Menjadi Momok

Agregat imbang membuat laga berlanjut ke babak tambahan. Pada extra time, Los Blancos berhasil mencetak gol kedua lewat sundulan Karim Benzema pada menit ke-96.

Bagi Chelsea, Benzema benar-benar menjadi momok. Pasalnya, striker Timnas Prancis itu berhasil mencetak empat gol dari dua laga terakhir kontra Chelsea.

Sampai duel berakhir, Chelsea menang 3-2 atas Real Madrid. Akan tetapi, skor tersebut tak mampu membawa The Blues lolos ke semifinal karena kalah agregat 4-5.

 

3 dari 3 halaman

Kurang Beruntung

Thomas Tuchel menerima kekalahan Chelsea dari Real Madrid. Namun, Tuchel menyebut Tim London Biru hanya kurang beruntung gagal lolos ke semifinal Liga Champions.

"Ya, selalu menyakitkan untuk kalah tetapi ini adalah jenis kekalahan yang dapat kami cerna, karena kami tidak meninggalkan penyesalan di luar sana," ucap Tuchel.

"Kami bermain seperti yang kami inginkan, kami menunjukkan kualitas dan karakter yang dimiliki tim ini. Kami pantas lolos. Itu tidak dimaksudkan hari ini, kami hanya kurang beruntung," tuturnya.

Sumber: UEFA

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer