Bola.com, Inggris Carlo Ancelotti berharap Real Madrid bisa melangkah ke final Liga Champions usai timnya dikalahkan Manchester City di leg pertama pada Rabu (27/4/2022).
Tentunya kekalahan ini menjadi salah satu koreksi bagi dirinya dan tim. Ia menilai dalam pertandingan tadi Real Madrid memulai pertandingan dengan sangat buruk. Namun, Karim Benzema dkk berhasil memanfaatkan sisa waktu paruh kedua.
Baca Juga
Advertisement
"Kami memulai pertandingan dengan sangat buruk, terlalu lemah. Kami telah kebobolan dua gol dan sejak saat itu kami menunjukkan apa yang bisa kami lakukan belakangan ini, kapasitas yang besar untuk bereaksi," kata Ancelotti.
Menurutnya, dukungan suporter Madrid di Santiago Bernabeu pada leg kedua bisa jadi kunci untuk lolos ke partai puncak.
Dia berharap fans El Real benar-benar memberikan dukungan di Bernabeu untuk mendepak Man City dan melangkah ke final Liga Champions.
“Tentunya ini sangat sulit untuk melihat permainan yang sangat terbuka ini. Ini akan menjadi pertandingan yang berbeda di leg kedua nanti. Tentunya, Manchester City memiliki keuntungan dan kami harus pertimbangkan ini bukan keuntungan yang besar. Saya berharap para pendukung Real Madrid bisa membantu kami untuk bermain lebih baik dan melaju ke final Liga Champions.” Ujar Carlo Ancelotti.
Real Madrid harus menelan kekalahan tipis dari Manchester City 3-4. Tentu faktor permainan kandang di leg kedua nanti membuat Carlo Ancelotti optimis untuk melaju ke final Liga Champions 2021/2022.