Bola.com, Jakarta Legenda Manchester United, Ryan Giggs mengumumkan diri mundur dari kepelatihan Wales. Ia juga tidak akan membawa Wales di gelaran Piala Dunia 2022.
Hal tersebut diumumkan dalam unggahan pribadinya di sosial media pada Senin (20/6/2022). Giggs menyatakan bahwa keputusan mundur ini ia ambil karena ingin agar Wales bisa berkonsentrasi penuh bersama sang pelatih saat ini, Rob Page.
Baca Juga
Advertisement
"Setelah banyak pertimbangan, saya memutuskan mundur dari posisi saya sebagai manajer tim nasional Wales putra," ujar Giggs
Sebelumnya, Ryan Giggs sudah menduduki kursia kepelatihan Wales sejak 2018 silam. Namun, Giggs mendapat masa cuti sejak November 2020 lalu menyusu kasus KDRT yang ia lakukan kepada kekasihnya saat itu.
Dengan mundurnya Ryan Giggs dari kepelatihan Wales, dirinya dipastikan takkan mendampingi Wales pada gelaran Piala Dunia 2022.
Ryan Giggs menegaskan bahwa ia enggan membuat persiapan Wales menuju Piala Dunia 2022 menjadi berantakan, sembari tetap melontarkan pembelaan terhadap kasusnya.
“Saya tidak ingin persiapan negara untuk Piala Dunia terpengaruh, tidak stabil, atau terancam dengan cara apa pun oleh kepentingan yang berkelanjutan seputar kasus ini." Ujarnya.
Meski belum meraih gelar bersama Wales, Ryan Giggs berhasil membuat skuat tersebut menjadi lebih solid. Sayang, perjuangannya harus terhenti sampai di sini. Ia memlih undur diri dan tidak mengawal Wales di gelaran Piala Dunia 2022.