Bola.com, Tokyo - Neymar angkat bicara mengenai masa depannya. Dia menegaskan akan tetap bersama PSG.
"Saya ingin bertahan di Paris Saint Germain. Tidak ada seorang pun dari klub yang memberi tahu saya tentang rencana masa depan saya," kata Neymar kepada AFP via Sports Mole, Sabtu (24/7/2022).
Baca Juga
Advertisement
"Saya tidak tahu rencana seperti apa yang mereka miliki untuk saya. Tapi, saya ingin bertahan," lanjutnya.
Pemain asal Brasil telah memenangkan empat gelar Ligue 1. Tapi, Neymar belum mengangkat trofi Liga Champions dan dia dicemooh musim lalu karena beberapa penampilan yang mengecewakan.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Komentar Presiden PSG
PSG juga diyakini semakin frustrasi dengan perilaku Neymar di luar lapangan dan dia telah dikaitkan dengan kepindahan ke Liga Inggris musim panas ini.
Pemilik PSG di Qatar dikabarkan semakin frustrasi dengan gaya hidup Neymar di luar lapangan dan percaya bahwa mantan pemain Barcelona itu lebih memilih Paris daripada PSG.
“Kemungkinan kepergian Neymar musim panas ini? Yang bisa saya katakan kepada Anda adalah bahwa kami berharap semua pemain melakukan lebih banyak dari musim lalu. Lebih banyak lagi! Mereka semua harus 100%," kata presiden PSG Nasser Al-Khelaifi baru-baru ini kepada Marca.
Advertisement
Liga Inggris?
Chelsea dan Manchester City termasuk di antara klub yang dikaitkan dengan Neymar. Namun, kedua klub menjauh.
Neymar telah mencetak 100 gol dan mencatatkan 60 assist dalam 144 penampilan untuk PSG sejak kedatangannya di Paris dari Barcelona.
Neymar hanya berhasil mencetak 13 gol dan delapan assist dalam 28 penampilan musim lalu, dengan sang penyerang berjuang untuk mengatasi masalah pergelangan kaki di tengah musim.
PSG Merasa Rugi?
PSG merekrut Neymar dari Barcelona pada tahun 2017. Tak tanggung-tanggung, Les Parisiens mengeluarkan 222 juta euro untuk memboyong Neymar ke Prancis.
Namun, investasi Neymar di Parc des Princes tidak membuahkan hasil yang memuaskan. Sudah lima musim sejak mendatangkan Neymar, PSG gagal memenangi gelar Liga Champions.
Advertisement
Perpanjang Kontrak
PSG makin frustrasi karena hampir tidak mungkin bagi klub untuk dapat melepasnya pada musim panas.
Neymar memperpanjang kontraknya dengan PSG hingga musim panas 2025 tahun lalu. Dia telah dicemooh oleh para pendukungnya sendiri belum lama ini.
Sumber: AFP via Sports Mole