Sukses


Liga Italia: Angel Di Maria Sudah Bergabung, Juventus Masih Berburu Pemain dari PSG

Bola.com, Jakarta - Juventus tampaknya belum puas melirik pemain Paris Saint-Germain (PSG). Setelah mendapatkan Angel Di Maria, Bianconeri dikabarkan tengah membidik Leandro Paredes untuk ikut ke Turin pada bursa transfer musim panas ini.

Pada musim panas ini, Juventus bergerak cukup aktif dalam bursa transfer. Massimiliano Allegri mendatangkan sejumlah pemain agar timnya lebih kompetitif pada musim depan.

Angel Di Maria adalah pemain yang sudah didatangkan oleh Allegri dari PSG. Pemain asal Argentina itu bisa diboyong dari klub ibu kota Prancis dengan cuma-cuma karena berstatus bebas transfer.

Calciomercato mengklaim Juventus masih ingin merekrut pemain dari PSG. Target berikutnya adalah Leandro Paredes. Apa alasan Juventus menginginkan Leandro Paredes?

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Butuh Gelandang Baru

Laporan tersebut mengklaim bahwa Massimiliano Allegri ingin membajak Leandro Paredes karena butuh gelandang baru di timnya.

Allegri dalam waktu dekat ini akan mendepak dua gelandang. Arthur Melo dan Aaron Ramsey dilaporkan akan pergi dari Juventus sehingga butuh penggantinya.

Paredes merupakan gelandang yang punya pengalaman bermain di Serie A. Jadi ia dinilai tidak akan kesulitan beradaptasi di Juventus.

 

3 dari 5 halaman

Buka Komunikasi

Laporan tersebut mengklaim bahwa Juventus saat ini sedang membuka komunikasi dengan PSG untuk transfer Leandro Paredes.

Juventus sudah mengutarakan ketertarikan untuk merekrut Paredes. Mereka juga sudah mengajukan tawaran perdana untuk sang gelandang.

Mereka berharap PSG mau melepas pemain Timnas Argentina itu sehingga ia bisa lekas bergabung dengan Juventus saat masih masa pramusim.

 

4 dari 5 halaman

Mahar Transfer

PSG dilaporkan tidak akan membanderol Paredes terlalu tinggi. Alasannya karena kontrak sang pemain akan berakhir pada 2024.

Juara Ligue 1 itu dikabarkan siap berpisah dengan Leandro Paredes asalkan Juventus mau membayar sekitar 25 juta Euro pada musim panas ini.

Sumber: Calciomercato

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 24/7/2022)

5 dari 5 halaman

Juventus Bersiap Jalani Musim Baru Serie A?

  • Serie-A adalah kasta tertinggi liga sepakbola di Italia yang dimulai pada Agustus 2016
    Serie-A adalah kasta tertinggi liga sepakbola di Italia yang dimulai pada Agustus 2016
    Serie-A adalah kasta tertinggi liga sepakbola di Italia yang dimulai pada Agustus 2016

    Liga Italia

  • Serie A adalah sebuah divisi tertinggi liga sepak bola di Italia
    Serie A adalah sebuah divisi tertinggi liga sepak bola di Italia
    Serie A adalah sebuah divisi tertinggi liga sepak bola di Italia

    Serie A

  • Klub sepak bola asal Perancis yang dibuat pada tahun 1970 dan berbasis di Paris.
    Paris Saint-Germain (PSG) merupakan klub sepak bola asal Perancis yang dibuat pada tahun 1970 dan berbasis di Paris.
    Klub sepak bola asal Perancis yang dibuat pada tahun 1970 dan berbasis di Paris.

    PSG

  • Juventus adalah klub sepakbola asal Italia
    Juventus Football Club S.p.A atau yang biasa dikenal dengan Juventus atau Juve adalah klub sepak bola profesional asal Italia.
    Juventus adalah klub sepakbola asal Italia

    Juventus

  • Paris Saint-Germain adalah sebuah klub sepak bola asal Jerman
    Paris Saint-Germain (PSG) merupakan klub sepak bola asal Perancis yang dibuat pada tahun 1970 dan berbasis di Paris.
    Paris Saint-Germain adalah sebuah klub sepak bola asal Jerman

    Paris Saint-Germain

  • Leandro Paredes adalah seorang pemain sepak bola profesional asal Argentina yang bermain sebagai gelandang bertahan untuk Juventus.
    Leandro Paredes adalah seorang pemain sepak bola profesional asal Argentina yang bermain sebagai gelandang bertahan untuk Juventus.
    Leandro Paredes adalah seorang pemain sepak bola profesional asal Argentina yang bermain sebagai gelandang bertahan untuk Juventus.

    Leandro Paredes

  • Angel Di Maria

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer