Bola.com, Jakarta - Berikut ini hasil lengkap pertandingan kualifikasi Liga Champions 2022/2023 yang berlangsung sejak Rabu (3/8/2022) hingga Kamis (4/8/2022) dini hari WIB, di antaranya kemenangan telak 4-1 Benfica setelah ditinggal Darwin Nunez ke Liverpool.
Beberapa tim harus memulai langkahnya di Liga Champions melalui kualifikasi. Tim fenomenal Bodo/Glimt ditemani Dynamo Kiev, hingga Crvena Zvezda meraih kemenangan penting pada leg pertama kualifikasi ketiga.
Baca Juga
Advertisement
Bodo/Glimt menang telak 5-0 atas Zalgiris pada Rabu (3/8/2022). Kemenangan besar juga didapat oleh Benfica yang menggasak Midtjylland 4-1 pada leg pertama kualifikasi Liga Champions, Kamis (4/8/2022).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
AS Monaco dan PSV Sama Kuat
Pada laga lainnya, dua tim yang punya tradisi kuat di Liga Champions, PSV Eindhoven dan AS Monaco, harus puas bermain imbang 1-1.
Sheriff Tiraspol yang musim lalu tampil perkasa bersama Real Madrid menyerah 1-2 dari Victoria Plzen. Sedangkan runner-up Liga Europa, Rangers, ditekuk Royale Union SG.
Advertisement
Jadwal Berikutnya
Leg kedua Kualifikasi Liga Champions 2022/2023 akan digelar pada waktu yang hampir bersamaan, yakni Selasa (9/8/2022) waktu setempat.
Berikut ini hasil Kualifikasi Liga Champions 2022/2023:
Hasil Kualifikasi Liga Champions
- Bodo/Glimt vs Zalgiris 5-0
- Qarabag vs Ferencvaros 1-1
- Maccabi Haifa vs Apollon Limassol 4-0
- Dynamo Kiev vs Sturm Graz 1-0
- Crvena Zvezda vs Pyunik Yerevan 5-0
Â
Advertisement