Bola.com, Torino - Juventus bermain imbang 1-1 melawan AS Roma dalam laga pekan ketiga Liga Italia (Serie A) 2022/2023 yang digelar di Allianz Stadium pada Sabtu (27/8/2022) malam hari WIB. Dalam pertandingan tersebut, Tammy Abraham mencetak gol penentu hasil.
Juventus unggul 1-0 atas AS Roma dengan gol cepat yang dicetak Dusan Vlahovic. Gol striker tim tuan rumah tersebut tercipta pada menit kedua. Vlahovic menorehkan gol dengan eksekusi tendangan bebas. Bola ditempatkan ke pojok kiri atas dalam gawang yang dikawal kiper Rui Patricio. Bola sempat mengenai mistar gawang kemudian memantul masuk ke dalam.
Baca Juga
Legenda Inter Milan Sebut AS Roma sebagai Tim Terburuk di Liga Italia Saat Ini: Jose Mourinho Sudah Menduganya!
Kritikan Pedas Antonio Cassano untuk Bos AS Roma yang Gaet Claudio Ranieri: Keluarga Friedkin Lagi-lagi Bikin Kacau
Vincenzo Montella Kesal Ditanya Terus soal Rumor Sempat Diminati AS Roma
Advertisement
Manuel Locatelli sempat membuat bola kembali berada di dalam gawang AS Roma. Namun, wasit menganulir gol Juventus tersebut setelah melihat tayangan VAR (Video Assistant Referee). Dalam tayangan, sebelum gol terjadi, Vlahovic terlihat melakukan handball. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai.
Keunggulan 1-0 untuk Juventus ternyata tidak bisa bertahan pada babak kedua. AS Roma bisa membobol gawang I Bianconeri pada menit ke-69. Berawal dari sepak pojok, kemudian bola disambut Paulo Dybala dengan tendangan gunting.
Bola hasil tendangan Dybala mengarah ke depan gawang. Bola lalu disambut Tammy Abraham dengan tandukan kepala dan gol tercipta. Skor 1-1 bertahan hingga pertandingan usai.
Seperti apa gol Dusan Vlahovic dan Tammy Abraham, serta beragam peluang lainnya? Para pembaca bisa menikmatinya dalam tayangan highlights laga Liga Italia (Serie A), Juventus kontra AS Roma, di atas.