Bola.com, Jakarta - Tren Bayern Munchen sedang menurun, terutama di kompetisi domestik Bundesliga Jerman. Mereka tidak bisa menang dalam empat pertandingan beruntun.
Terbaru, Bayern Munchen kalah dengan skor 1-0 saat berjumpa Ausgburg pada pekan ke-7 Bundesliga, Sabtu (17/9/2022). Gol tunggal Augsburg pada duel yang digelar di WWK Arena tersebut dicetak oleh Mergim Berisha pada menit ke-59.
Baca Juga
Foto: Garangnya Harry Kane Borong 3 Gol Kemenangan Bayern Munchen Atas Augsburg di Liga Jerman
Jelang Duel Kontra PSG di Liga Champions, Harry Kane Cetak Hattrick Ketujuh saat Bayern Munchen Bungkam Augsburg
Florian Wirtz Jadi Rebutan, Manchester City Ungguli Real Madrid, Liverpool, dan Bayern Munchen
Advertisement
Ini adalah hasil buruk bagi Bayern Munchen. Mereka memang menang lawan Barcelona di Liga Champions, tetapi terpuruk di Bundesliga. Die Roten gagal menang empat laga beruntun (tiga kali imbang, sekali kalah).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Sadio Mane Kesulitan
Bayern kini berada di posisi ke-4 klasemen Bundesliga dengan 12 poin dari tujuh laga. Di sisi lain, Sadio Mane kesulitan mendapatkan level terbaiknya bersama Bayern dan diklaim tidak bahagia.
Sebagai bintang baru setelah direkrut dari Liverpool, Sadio Mane diharapkan dapat berbuat banyak untk Bayern Munchen. Namun sejauh ini ia baru mengemas tiga gol dalam tujuh penampilan di Bundesliga.
Advertisement
Tidak Cocok dengan Taktik Pelatih?
Laga melawan Augsburg memberi catatan buruk bagi Bayern. Sebab, untuk pertama kalinya Bayern gagal mencetak gol setelah 87 laga beruntun di Bundesliga. Ada yang salah dengan lini serang Bayern Munchen.
Dietmar Hamann mengritik Sadio Mane. Bukan hanya soal Mane dan performa yang ditampilkan, mantan pemain Liverpool itu menyebut taktik Julian Nagelsmann tidak cocok dengan karakter dan gaya bermain Mane.
"Sadio Mane tidak terintegrasi dengan tim. Saya melihat situasi ini terjadi di Liverpool juga, ketika Sadio Mane bermain di tengah," buka Hamann.
"Itu bukan posisi Mane. Sekarang dia mengambil posisi itu di Bayern Munchen. Dia dalam kondisi terbaiknya ketika dia datang dari luar kotak penalti. Dia tidak terlihat bahagia," sambung Hamann.
Makin Tenggelam
Nagelsmann memainkan Mane sebagai penyerang tengah. Awalnya, Mane tampil bagus dan mencetak tiga gol pada tiga laga awalnya di Bundesliga. Namun, Mane kemudian gagal mencetak gol pada lima laga terakhirnya di semua ajang.
"Pemain lain seperti Leroy Sane, Jamal Musiala atau, pemain bertahan, Lucas Hernandez, yang sekarang cedera, kini menunjukkan performa yang luar biasa. Tidak ada yang membicarakan Mane saat ini," kata Hamann.
"Mane tampak terisolasi dan hampir tidak ambil bagian dalam permainan. Bayern Munchen harus memahami itu," tutup Hamann.
Advertisement
Beda Cerita di Liga Champions
Meski sedang loyo di Bundesliga, Bayern Munchen masih digdaya di ajang Liga Champions. Die Roten sukses menyapu bersih dua kemenangan beruntun di fase Grup C.
Thomas Muller dkk. menggasak Inter Milan di Guiseppe Meazza dua gol tanpa balas. Sepekan kemudian giliran Barcelona mereka kalahkan juga dengan skor 2-0 di kandang sendiri.
Sumber: Mirror
Disadur dari: Bola.net (Asad Arifin, published 18/9/2022)