Sukses


FIFA Matchday: Brasil dan Argentina Sama-Sama Raih Kemenangan Telak

Bola.com, Jakarta - Dua klub Amerika Selatan, Brasil dan Argentina sama-sama meraih kemenangan dalam laga FIFA Matchday, Sabtu (24/9/2022). Buat Argentina, ini jadi laga ke-34 tanpa kekalahan.

Argentina mengalahkan Honduras 3-0 dalam laga international friendly di Hard Rock Stadium, Miami Gardens, Amerika Serikat, Sabtu, 24 September 2022. Sang kapten Lionel Messi menyarangkan dua gol.

Lautaro Martinez membuka keunggulan Argentina dengan golnya di menit 16. Lionel Messi kemudian menggandakannya lewat eksekusi penalti di menit 45. Messi lalu mencetak gol keduanya di laga ini dan semakin melebarkan selisih skor di menit 69.

Argentina terus mematangkan persiapan mereka untuk tampil di Piala Dunia 2022. Laga kontra Honduras telah dilalui dengan memuaskan. Berikutnya, empat hari berselang, Argentina akan beruji coba melawan Jamaika, juga di Amerika Serikat.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Brasil Tekuk Ghana

Brasil membekuk Ghana dengan skor meyakinkan 3-0 dalam duel international friendly di Stade Oceane, Le Havre, Prancis, Sabtu (24/9/2022) dini hari WIB.

Pertandingan berjalan tidak seimbang. Brasil terlalu tangguh bagi Ghana, khususnya dalam gocekan-gocekan Neymar yang mengacaukan formasi lawan.

Kali ini ketiga gol Brasil tercipta di babak pertama. Marquinhos membuka keran gol (9'), lalu Richarlison melengkapinya dengan dua gol tambahan (28', 39').

Ghana mencoba melawan di sisa laga, tapi Brasil tampil rapi, bahkan bisa saja mencetak lebih banyak gol.

3 dari 3 halaman

34 Laga Tak Terkalahkan

Dengan kemenangan atas Honduras, berarti Argentina tak terkalahkan dalam 34 laga terakhirnya. Selama periode itu, mereka mengemas 23 kemenangan dan 11 hasil imbang.

Terakhir kali Argentina merasakan kekalahan adalah melawan Brasil pada 2 Juli 2019. Kekalahan itu mereka dapatkan di semifinal Copa America 2019. Waktu itu, Argentina kalah 0-2.

Sejak itu, hingga melawan Honduras tadi, Argentina tak sekali pun tersentuh kekalahan. Wajar jika Lionel Messi dan kawan-kawan cukup difavoritkan untuk mencatatkan prestasi apik di Qatar 2022.

Disadur dari: Bola.net

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer