Sukses


UEFA Nations League: Luis Enrique Sebut Kemenangan Spanyol atas Portugal sebagai Obat Depresi

Bola.com, Jakarta - Pelatih Spanyol, Luis Enrique, menyebut kemenangan atas Portugal di UEFA Nations League sebagai obat terbaik antidepresi.

Portugal secara dramatis harus mengakui keunggulan Spanyol dengan skor 0-1 dalam partai UEFA Nations League 2022/2023 yang dihelat di Estadio Municipal Braga, Rabu (28/9/2022) dini hari WIB.

Setelah bermain imbang 0-0 hingga menit ke-88, Spanyol sukses memastikan kemenangan atas tuan rumah berkat gol semata wayang yang dicetak Alvaro Morata.

Berkat hasil ini, Spanyol pun sukses menyalip Portugal di klasemen Liga A Grup 2 sekaligus memastikan diri lolos ke semifinal. Sementara itu, Portugal harus puas finis di peringkat kedua.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Gembira

Luis Enrique tak mampu menutupi kegembiraannya usai Spanyol mengalahkan Portugal. Menurutnya, kemenangan tersebut adalah penangkal terbaik untuk depresi.

“Ini adalah olahraga yang luar biasa. Kemenangan adalah penangkal terbaik untuk depresi atau kesedihan," ujar Enrique kepada Diario AS usai pertandingan

 

3 dari 5 halaman

Tertuju pada Piala Dunia 2022

Itu juga merupakan kesempatan terakhir bagi Luis Enrique untuk mengevaluasi para pemainnya, dengan semua mata tertuju pada Piala Dunia 2022 di Qatar. Pengumuman final akan dilakukan pada 10 atau 11 November.

Ada beberapa pemain yang absen dalam skuat ini dan Luis Enrique membahas kekurangan tersebut dan jumlah skuat yang akan dia bawa ke Qatar.

"Sekarang mungkin ada hingga 26 di bangku cadangan, ini bukan sesuatu yang ideal. Mungkin totalnya nanti akan mengerucut jadi 26 atau 24. Saya belum memutuskan.”

 

4 dari 5 halaman

Tunggu Kabar

Enrique secara terbuka masih ingin melihat beberapa pemain incarannya hingga mendekati Piala Dunia 2022. Ada sejumlah nama yang belum benar-benar menunjukkan performa apik di klub.

"Saya perlu melihat Ansu Fati bermain di Barca, Aymeric Laporte sudah pulih dan sedang berlatih dengan timnya dan Mikel Oyarzabal saya memilih untuk tidak mengatakan apa-apa."

"Tetapi memang benar bahwa itu akan menjadi skuat yang sulit dan tidak semua orang yang saya inginkan akan berada di dalamnya."

 

5 dari 5 halaman

Ansu Fati di Ujung Tanduk

Ansu Fati telah fit sejak akhir musim lalu, tetapi ketika Barcelona mencoba untuk membuatnya kembali ke tekanan musim ini, dia belum bermain lebih dari satu jam dalam satu pertandingan. Persaingan untuk posisinya di Camp Nou juga tidak membantu perjuangannya.

Oyarzabal mengalami cedera ligamen anterior cruciatum pada bulan Maret musim lalu dan keterlibatannya di Piala Dunia selalu diragukan.

Sementara itu, Laporte akan kembali ke skuad, tetapi Sergio Ramos dan Thiago Alcantara diyakini bakal masuk skema Enrique.

Sumber: Diario AS

Video Populer

Foto Populer