1/11
Dua tim terbaik Amerika Latin, Brasil dan Argentina sama-sama memetik kemenangan besar atas lawan-lawannya pada laga uji coba FIFA Matchday September 2022, Rabu (28/9/2022) dini hari dan pagi WIB. Brasil yang bermain lebih dahulu di Parc des Princes Stadium, Paris, menang telak 5-1 atas Tunisia, sementara Argentina yang meladeni Jamaika di Red Bull Arena, New Jersey, USA, juga menang besar dengan skor 3-0. Raphinha dan Lionel Messi menjadi bintang dengan masing-masing mencetak dua gol. (Kolase AP)