Sukses


Masih Ngeles Juventus Main Bapuk, Allegri: Taktik No Problem, Kami Cuma Kurang Semangat

Bola.com, Haifa - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, menyebut Juventus tidak memiliki masalah teknis atau taktis setelah keok 0-2 dari Maccabi Haifa di Liga Champions.

Juve menyerah 0-2 pada matchday ke-4 fase grup H di Sammy Offer Stadium, Israel, Rabu (12/10/2022) dini hari WIB.

Sebelumnya, Juve dibabat AC Milan 0-2 di Liga Italia.

 

“Sulit untuk dijelaskan, kami hanya bisa diam, karena itu bukan performa yang bagus dari segi karakter,” kata Allegri kepada Sky Sport Italia.

“Kami harus keluar dari situasi ini dan tetap diam. Besok kami kembali ke Turin dan kami akan tetap berada di tempat latihan Continassa sampai derby," lanjutnya.

Allegri masih belum beranjak dari kursi pelatih Juventus meskipun fans sudah menuntutnya dipecat.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Masalah Juventus Bukan Taktik

Allegri melanjutkan, masalah Juventus bukan taktik.

“Ini bukan masalah teknis atau taktis, tim ini tidak memiliki hati dan semangat. Kami bermain terlalu banyak sebagai individu, kami harus kembali menjadi tim," katanya.

Presiden Juve, Andrea Agnelli juga mengatakan tim seharusnya merasa malu dengan penampilan di Haifa ini.

“Dia benar, itu adalah babak pertama terburuk kami. Sesekali ada baiknya untuk pergi ke retret pelatihan, kami memiliki lebih banyak waktu untuk bekerja. Tidak pantas bermain seperti ini," katanya.

3 dari 5 halaman

Tak Dipecat

 

Menurut Football Italia, iIni adalah pertandingan yang harus dimenangkan bagi Bianconeri, tetapi mungkin itu adalah penampilan terburuk mereka sejauh ini.

Tidak ada rasa urgensi, tidak ada kualitas, tidak ada kecerdasan taktis dan tidak ada organisasi yang ditampilkan, karena mereka membiarkan umpan silang berulang kali bahkan sebelum gol pembuka.

Meskipun demikian, Andrea Agnelli tetap tak memecat Allegri.

 

Sumber: Football Italia

4 dari 5 halaman

Hasil Lengkap Liga Champions

Maccabi Haifa Vs Juventus 2-0

Copenhagen Vs Man City 0-0

PSG Vs Benfica 1-1

Dinamo Zagreb Vs RB Zalsbug 1-1

Borussia Dortmund Vs Sevilla 1-1

AC Milan Vs Chelsea 0-2

Shakhtar Donetsk 1-1

Celtic Vs RB Leipzig 0-2

5 dari 5 halaman

Posisi Juventus

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer