Bola.com, Jakarta Mantan presiden Juventus, Giovanni Cobolli Gigli, menduga pelatih Massimilliano Allegri telah kehilangan kepercayaan di ruang ganti.
Cobolli Gigli yakin para pemain menginginkan pemecatan Allegri.
Baca Juga
Joshua Zirkzee Dikabarkan Siap Tinggalkan Manchester United, Napoli dan Juventus Jadi Tujuan Potensial
Dusan Vlahovic Cedera saat Serbia Ditahan Denmark di UEFA Nations League, Juventus Cemas: Siapa Jadi Ujung Tombak untuk Hadapi AC Milan?
Dusan Vlahovic Kirim Pesan buat Thiago Motta: Enakan Main di Timnas Serbia daripada Juventus
Advertisement
Dia mengatakan, presiden Andrea Agnelli seharusnya bisa bertindak tegas sebelum Juve makin parah.
"Seandainya dia mengekspos dirinya jauh sebelumnya sebagai presiden Juventus, mungkin dia akan mampu menghilangkan keraguan di benak para pemain dan memperkuat kohesi tim," katanya.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kepercayaan Pudar
Menurut Gigli, Juventus bermain tanpa ada rasa, kekompakan, dan keyakinan.
"Kesan saya, di tim ada perasaan Allegri akan diusir. Oleh karena itu, para pemain bingung dan tidak membentuk kohesi. Ada sosok yang sangat penting di Juventus, yang saat ini menjabat. Posisi wakil presiden (Pavel Nedved), yang dengan kata-katanya berbicara tentang kinerja tidak sampai ke tingkat tim dan mencoba untuk mendorong anggotanya," lanjut Gigli.
"Intervensi ini harus dilakukan oleh pelatih, jika tidak, itu hanya akan menciptakan kebingungan," katanya.
Advertisement
Agnelli Pertahanan Allegri
Presiden Juventus, Andrea Agnelli tetap mempertahankan Massimiliano Allegri di kursi pelatih kepala Juve. Padahal, seruan Allegri Out sudah menggema sejak sebulan yang lalu.
“Ini adalah malam yang sulit dalam periode yang sulit. Ini adalah satu di antara periode tersulit dan momen untuk bertanggung jawab, itulah mengapa saya di sini,” kata Agnelli via Football Italia.
Mengapa ia tegas tak mau memecat Allegri dari kursi pelatih kepala Juventus?
Terkait Kontrak?
Benarkah klub menolak mempertimbangkan untuk memecat Allegri karena gaji dan kontrak jangka panjangnya akan membebani keuangan?
“Tidak, tidak, kamu benar-benar keluar jalur di sini. Bukan salah pelatih jika kami tidak memenangkan satu pun tekel di lapangan," kata Agnelli.
“Juventus selalu mengevaluasi situasi di akhir tahun. Saya selalu berjuang untuk mempertimbangkan pemecatan selama satu musim dan saya terus percaya itu," lanjutnya.
Sumber: Football Italia, Tribal Football
Advertisement