Bola.com, Jakarta Tottenham berhasil keluar sebagai juara Grup D Liga Champions 2022/2023, setelah mengalahkan Marseille di Stade Velodrome, Rabu (02/11/22) dini hari WIB. Tuan rumah kalah dengan skor 1-2.
Pertandingan berjalan cukup sengit, mengingat kedua tim sama-sama ingin meraih kemenangan agar bisa memastikan lolos ke 16 besar. Tim tuan rumah akhirnya berhasil unggul terlebih dahulu lewat gol yang terjadi di injury time babak pertama.
Baca Juga
Advertisement
Gol Marseille dicetak oleh Chancel Mbemba. Berawal dari sepak pojok, Mbemba berhasil menyambut bola dengan baik melalui sundulannya dan bola langsung masuk ke gawang Hugo Lloris. 1-0 Marseille unggul di babak pertama.
Memasuki babak kedua, Tottenham mulai bangkit. Beberapa peluang dimiliki Harry Kane dkk. namun usaha mereka masih belum berbuah gol.
Tottenham akhirnya menyamakan kedudukan di menit 54 lewat sundulan Clement Lenglet yang menyambut tendangan set-piece Ivan Perisic.
Pierre Hojbjerg menjadi pahlawan kemenangan Tottenham Hotspur. Ia berhasil mencetak gol kedua Spurs di penghujung laga tepatnya pada menit 90+5, setelah menerima umpan yang diberikan oleh Harry Kane. Skor akhir 2-0 untuk kemenangan Tottenham.
Dengan kemenangan ini, Tottenham menempati peringkat pertama klasemen Grup D dan lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Sebelum matchday 6 digelar, persaingan di Grup D sangat ketat. Empat tim dalam grup ini semuanya memiliki peluang lolos ke babak 16 besar sebagai juara grup.
Cuplikan pertandingan selengkapnya dapat Anda saksikan dalam video di atas.